Komunitas TDA Wilayah Jabar 3 Gelar Training For Mentor, ini Tujuannya

Cirebon,- Komunitas Tangan Di Atas (TDA) Wilayah Jawa Barat 3 menggelar Training For Mentor (TFM). Kegiatan tersebut berlangsung di salah satu hotel di Jalan Dr. Cipto Mangunkusumo, Kota Cirebon, Selasa (28/11/2023).

Training For Mentor ini merupakan yang pertama diselenggarakan oleh TDA Wilayah Jabar 3. Para peserta TFM ini nantinya akan dijadikan mentor untuk para member TDA di wilayah Jabar 3 yang terdiri dari Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan, dan Subang.

Sofyana, Ketua TDA Wilayah Jabar 3 mengatakan kegiatan TFM ini bertujuan untuk mencetak mentor-mentor di daerah. Nantinya, mereka akan menjadi mentor untuk member-member atau calon pengusaha di Komunitas TDA Jabar Wilayah 3.

BACA YUK:  Kota Cirebon Kirim 4 Perwakilan Ikuti Kontes Juara Anak Sholeh Tingkat Provinsi Jabar

“TFM ini tujuannya untuk meng-creat mentor di daerah. Dengan TFM ini akan menciptakan mentor-mentor bisnis yang akan diteruskan kepada anggota atau member TDA di daerah,” ujar Sofyan, panggilan akrab Sofyana kepada About Cirebon.

Di wilayah Jabar 3, menurut Sofyan, memiliki tiga Master Mentor, yakni Abdan, Karis, dan Dany. Dari para master mentor ini yang mengkoordinir mentor-mentor di daerah.

“Para peserta yang mengikuti TFM ini adalah member TDA wilayah Jabar 3 yang bisnisnya sudah berjalan dan levelnya dari Foundation ke Level Growth. Karena di TDA terdapat tiga tingkatan level mulai dari Foundation, Growth hingga Corporation,” katanya.

BACA YUK:  PT KAI Ingatkan Penumpang Aturan Penggunaan Stop Kontak di Kereta Api

Pihaknya berharap dengan TFM ini para member-member di TDA Cirebon bisa naik level dari level Foundation ke Level Growth. Mudah-mudahan ada juga yang sampai ke level Corporation.

Menurut Sofyan, kegiatan TFM Wilayah Jabar 3 merupakan yang pertama kali diselenggarakan setelah periode TDA 8.0. Berikutnya, tambahnya akan diselenggarakan kembali.

“Nantinya mentor-mentor yang mengikuti TFM ini akan menggairahkan untuk kegiatan edukasi bisnis ke member-member TDA,” terangnya.

Pihaknya berharap dengan TFM ini bisa semakin banyak mentor-mentor bisnis di daerah. Sehingga, banyak anak-anak muda yang ingin menjadi pembisnis.

BACA YUK:  Pelatih Bara Boxing Club, Subagja Diprediksi Terpilih Jadi Anggota DPRD Kota Cirebon

“Dan harapan utamanya adalah member TDA akan naik level sesuai dengan implementasi To The Next Level,” pungkasnya. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *