Pelatih Bara Boxing Club, Subagja Diprediksi Terpilih Jadi Anggota DPRD Kota Cirebon

Cirebon,- Pelatih Sasana Tinju Bara Boxing Club Cirebon, Subagja mencalonkan diri sebagai calon anggota DPRD Kota Cirebon pada Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024. Bahkan, Subagja diprediksi lolos melenggang mengisi kursi DPRD Kota Cirebon.

Pria kelahiran Cirebon 14 Maret 1984 itu akan menjadi anggota DPRD Kota Cirebon terpilih periode 2024-2029. Dari hasil pleno tingkat PPK Lemahwungkuk, Subagja meraih 2.260 suara di Daerah Pemilihan (Dapil) 2 Lemahwungkuk.

Pemilu 2024 ini adalah tahun pertama Subagja mengikuti kontestasi politik lima tahunan. Pihaknya bersyukur, pada kontestasi politik pertamanya bisa memperoleh 2.260 suara di Dapilnya dari Partai PDI Perjuangan.

BACA YUK:  Ketua DPRD Kota Cirebon Ingatkan Pemda Soal Kelayakan Infrastruktur Jalan

“Alhamdulillah, hasil ini merupakan karunia dari Allah SWT bisa sampai ke titik ini. Saya juga ucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah memilih pada Pemilu 2024 ini,” ujar Subagja kepada About Cirebon, Kamis (29/2/2024).

Bagi Subagja, terpilihnya menjadi anggota DPRD periode 2024-2029 adalah amanah yang harus diemban dengan penuh tanggung jawab. Karena, ribuan masyarakat menaruh kepercayaan kepada dirinya melalui kebijakan-kebijakannya nanti.

Bahkan, kata Subagja, dirinya sudah banyak program-program yang akan dipersiapkan ketika sudah dilantik menjadi anggota DPRD Kota Cirebon. Dirinya juga akan memperjuangkan dan mengabdi untuk masyarakat Kota Cirebon.

BACA YUK:  Puncak Arus Balik Lebaran di Jalur Arteri Kota Cirebon Diprediksi 14 - 15 April 2024

“Saat ini tidak akan banyak janji, tapi setelah dilantik nanti saya akan langsung bekerja untuk masyarakat. Namun, sudah ada program-program yang sudah dipersiapkan,” ungkapnya.

Subagja berjanji akan menjalankan amanah yang sudah dititipkan masyarakat Kota Cirebon, khususnya di Kecamatan Lemahwungkuk. Karena menurutnya, kepercayaan harus dibuktikan dengan pengabdian kepada masyarakat.

“Saya akan berikan yang terbaik untuk masyarakat, baik moril dan materil,” tegasnya.

Meski nanti menjadi anggota DPRD Kota Cirebon, Subagja tetap tidak akan menghilangkan kebiasaan yang sudah dilakukan. Yakni berinteraksi, mendengar dan memecahkan solusi persoalan yang dirasakan masyarakat.

BACA YUK:  MSD dan Yayasan Kanker Indonesia Ajak Masyarakat Tutup Kesenjangan Informasi dan Penanggulangan Kanker

“Berdikusi sembari berinteraksi itu yang saya lakukan setiap hari. Jadi tidak akan saya ubah kebiasaan itu,” pungkasnya. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *