37 Ribu Keluarga di Kota Cirebon Terima BLT Minyak Goreng

Cirebon,- Sebanyak 37.658 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kota Cirebon sudah mendapatkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) minyak goreng. Penyaluran dilakukan secara bertahap dan sudah dimulai sejak Senin (11/4/2022) di Kantor Pos Cirebon, Jalan Yos Sudarso, Kota Cirebon.

Penyaluran BLT minyak goreng tersebut dibarengi dengan penerima program bantuan sembako atau yang dulu disebut Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) bulan Mei 2022.

Sekretaris Satgas Penyaluran Bantuan Sosial Sembako dan BLT Minyak Goreng Kantor Pos Cirebon, Akbar Anugra Adipasa mengatakan mekanisme penyaluran BLT minyak goreng sama seperti bantuan BPNT sebelumnya yakni penerima akan mendapatkan surat undangan.

BACA YUK:  Kapolres Cirebon Kota Imbau Masyarakat yang Lakukan Mudik Untuk Lapor ke RT/RW Setempat

“Mekanisme pengambilannya tinggal datang ke kantor pos membawa KTP dan KK untuk verifikasi. Sedangkan untuk penerima BLT minyak goreng hanya dengan surat undangan dan dibarengi dengan bantuan sembako bulan Mei 2022,” ujar Akbar.

KPM yang menerima bantuan langsung tunai minyak goreng, kata Akbar, sebesar Rp. 300 ribu. Sedangkan untuk bantuan sembako bulan Mei 2022 sebesar Rp. 200 ribu.

“Total KPM yang menerima BLT minyak goreng dan bantuan sembako sebesar Rp. 500 ribu. BLT minyak goreng ini satu bulan Rp. 100 ribu dan langsung dikali tiga bulan dan bantuan sembako bulan Mei Rp. 200 ribu,” jelas Akbar.

BACA YUK:  Wisata Anti Galau Tempat Wisata Terbesar di Cirebon, Intip Fasilitasnya

Di wilayah Cirebon yang meliputi Kota dan Kabupaten, kata Akbar, penerima BLT minyak goreng mencapai 270 ribu KPM. Untuk penerima di Kota Cirebon, tambah Akbar, penyaluran BLT sebanyak 37.658 KPM

“Sampai hari kedua ini, penyaluran bantuan sudah diserahkan kepada sekitar 2000 KPM. Penerima BLT di Kota Cirebon totalnya 37.658 KPM. Target 21 April sudah selesai tersalurkan,” jelas Akbar. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *