Geubrina Cafe Aceh, Kuliner Aceh Terlengkap di Kota Cirebon dan ini Promonya di Bulan Desember

Cirebon,- Aceh memiliki beragam kuliner yang khas untuk bisa dinikmati bagi para pecinta kuliner. Di Cirebon, terdapat kafe atau rumah makan yang menyediakan beragam kuliner khas Kota Serambi Mekkah ini.

Mulai dari Mie Aceh, Ayam Tangkap, Teh Tarik khas Aceh, Roti Cane, Martabak Aceh, kopi Aceh, Nasi goreng Aceh, hingga aneka masakan Aceh tersedia di Geubrina Cafe Aceh. Kafe ini berlokasi di Jalan Dr. Cipto Mangunkusumo No. 22C Kota Cirebon, tepatnya jejeran Otak-otak Smanda.

Pengunjung yang datang bisa langsung melihat cara menyajikan Teh Tarik Aceh dan melihat proses pembuatan Mie Aceh. Selain itu, Geubrina Cafe Aceh juga menyediakan oleh-oleh khas Aceh dan menyewakan baju adat khas Aceh.

Teuku Rian Ramadhan, selaku Pemilik Geubrina Cafe Aceh mengatakan konsep yang diusung dari Geubrina Cafe Aceh yaitu cafe and resto sehingga bisa masuk untuk semua kalangan.

“Untuk konsep kita lebih kekinian dengan menyajikan aneka menu khas Aceh. Menu-menu yang kita tawarkan aneka kuliner khas Aceh, mulai dari Mie Aceh, teh tarik, ayam tangkap, dan masih banyak lainnya,” ujar Rian kepada About Cirebon, Rabu (1/12/2021).

BACA YUK:  Hadiri Kampanye Akbar di Kota Cirebon, Zulkifli Hasan Yakin Prabowo - Gibran Menang Satu Putaran

Rian juga menjelaskan, nama Geubrina merupakan bahasa Aceh yang artinya selalu memberi. Karena pada akhirnya kita bukan tentang memberikan pelayanan terbaik, memberikan menu-menu terbaik dan ternikmat, namun kita tetap berbagi di setiap hari Jumat.

“Setiap hari Jumat kita juga ada program berbagi untuk mereka yang membutuhkan. Jadi sampai kapanpun Geubrina akan selalu berbagi, baik itu tentang kebaikan maupun kebersamaan,” ungkapnya.

Soal menu di Geubrina Cafe Aceh , berangkat dari tradisional food yang betul-betul khas dari Aceh. Mayoritas menu-menu yang ada di Geubrina betul-betul dari Aceh langsung, seperti Mie Aceh, Ayam Tangkap, Kuah Blanga, dan banyak menu-menu dari Aceh.

“Artinya di Geubrina terdapat menu-menu khas Aceh, bahkan kue-kue khas Aceh juga kita menyediakan namun by order sebelumnya. Kita juga bisa menerima pesanan untuk acara seperti pengajian hingga pernikahan,” bebernya

BACA YUK:  Info Loker! Lowongan Kerja Terbaru untuk Nasi Goreng Pak Ciks Februari 2024

Selain itu, di tengah maraknya perkembangan coffee shop di Cirebon ataupun di kota-kota besar, Geubrina Cafe Aceh tetap menggunakan kopi Aceh yang didatangkan langsung dari Aceh. Bahkan, cara penyajian kopinya pun masih menggunakan teknik tradisional dengan penyaringan.

” Geubrina Cafe Aceh yang pasti menggunakan kualitas nomor satu dan kelengkapan menu-menu khas Aceh juga nomor satu di Cirebon. Karena mulai dari makanan dan minuman kita lengkap, ditambah baju-baju khas Aceh disediakan untuk pernikahan. Kemudian ada oleh-oleh juga, mulai dari tas, peci Aceh juga tersedia,” bebernya.

“Kita betul-betul berbicara tentang pengenalan budaya Aceh di Cirebon,” tambahnya.

Geubrina Cafe Aceh yang setiap harinya buka dari pukul 11.00 sampai 23.00 WIB, memiliki harga yang cukup terjangkau. Seperti Mie Aceh dibandrol mulai dari harga Rp. 13 ribu per porsi, Ayam Tangkap Rp. 25 ribu. Untuk mie Aceh sendiri terdapat level pilihan pedasnya, mulai dari level 1 sampai 4.

Selain itu, Geubrina Cafe Aceh menghadirkan paket untuk pelajar, dengan Rp. 15 ribu sudah mendapatkan Mie Goreng Aceh dengan Es Teh Manis atau Nasi Goreng Aceh dengan Es Teh Manis.

BACA YUK:  Dampak Banjir Semarang, 14 KA Alami Keterlambatan Beberapa Jam di Daop 3 Cirebon

Kemudian ada juga paket keluarga dengan harga Rp. 100 ribu sudah mendapatkan 1 ekor ayam tangkap dan paket keluarga Rp. 100 ribu sudah dapat menu ayam tangkap, mie Aceh ayam, nasi goreng ayam, es teh manis, es teh tarik, dan es teh timun.

“Di bulan Desember ini, kita menghadirkan promo “Desember Riang Geubrina”. Kegembiraan yang kita bagi mulai dari diskon 30 persen untuk semua menu, mulai dari pukul 11.00 sampai 14.00 WIB. Kita juga ada giveaway, voucher makan diskon 50 persen untuk 20 orang pemenang. Yang pasti di bulan Desember ini kita banyak sekali promo, bisa dilihat di akun Instagram @geubrinacafeaceh,” jelasnya.

“Untuk hadiah give away yang akan diundi pada malam pergantian tahun, kita sudah siapkan logam mulia, merchandise dan hadiah menarik lainnya yang kita siapkan,” pungkasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *