Ini Keuntungan Miliki Kartu Swiss-Belhotel Executive Card

Cirebon,- Swiss-Belhotel Cirebon yang berlokasi di jalan Dr. Cipto Mangunkusumo, Kota Cirebon menggelar Corporate & Media Gathering yang berlangsung di Swiss Cafe, Jumat (29/3/2019) malam.

1. Sebagai Bentuk Apresiasi

Kegiatan yang dihadiri kurang lebih 50 Corporate dan Media ini dalam rangka untuk menjalin tali silaturahmi dengan Swiss-Belhotel Cirebon.

Fourto Laoli, selaku Front Office Manager Swiss-Belhotel Cirebon mengatakan selain menjalin tali silaturahmi, kegitan ini juga sebagai ucapan terima kasih kita untuk perusahaan yang sudah berkontribusi di Swiss-Belhotel Cirebon berupa Room Nite.

“Jadi, teman-teman yang kita undang ini adalah teman-teman yang sudah memberikan room nite yang banyak dan kegiatan ini salah satu apresiasi kita buat mereka,” ujarnya kepada About Cirebon.

2. Keuntungan Miliki SBC

Pada kegiatan gathering, pihaknya menjelaskan tentang membership Swiss-Belhotel Executive Card (SBC) atau Privilege Card yang dibuat oleh Swiss-Bel Internasional.

BACA YUK:  Info Loker! Lowongan Kerja Terbaru untuk Skalelagge House di bulan Februari 2024

Fourto menjelaskan, member SBC ini memiliki keuntungan tersendiri dan banyak sekali bagi pemilik SBC. Salah satunya adalah ketika mendaftar member SBC dengan membayar Rp. 2.250.000,- mendapatkan dua voucher compliment stay.

“Jadi, langsung mendapatkan dua voucher menginap gratis. Satu voucher dapat digunakan dan kartu tersebut bisa digunakan di Swiss-Belhotel manapun di Indonesia,” bebernya.

Kedua, lanjut Fourto, keuntungan lainya adalah mendapatkan dua voucher untuk swimming pool, dua voucher fitnes center, dua voucher breakfast, hingga dua voucher diskon 50 persen untuk kamar.

“Keuntungannya lagi, apabila tamu menginap di Swiss-Belhotel di seluruh Indonesia, maka secara otomatis memperoleh diskon 30 persen dari harga terbaik,” jelasnya.

BACA YUK:  Pemda Kota Cirebon Gelar Musrenbang RPJPD Tahun 2025 - 2045

Bahkan, bila pemilik kartu SBC ini menginap di luar negeri, mendapatkan diskon sebesar 15 persen.

“Jadi, artinya kartu SBC ini berlaku Internasional,” tegasnya.

Selain kamar, pemilik kartu SBC ini mendapat diskon untuk Food and Beverage di Restauran Swiss-Belhotel manapun.

Diskon yang diperoleh untuk Food and Beverage, kata Fourto, jika makan hanya satu orang mendapatkan diskon 25 persen, dua orang 30 persen, tiga orang 35 persen, dan empat orang 40 persen.

“Jadi, kalau orangnya berapa banyak makan di restoram, diskonnya berlipat,” terang Fourto.

Dengan harga Rp. 2.250.000,-, member SBC berlaku selama satu tahun, kata Fourto, sebenarnya sangat murah sekali, sebanding dengan keuntungan yang diperoleh pemilik kartu SBC.

BACA YUK:  Kerja Sama dengan Cirebon Tiket, Sociamedic Clinic Berikan Harga Spesial Treatment Hemat

3. Diskon Banquet dan Wedding Menu

Selain itu, kartu SBC tersebut berlaku untuk pemakaian Banquet dan wedding menu dengan diskon sebesar 15 persen. Dan apabila transaksinya lebih dari Rp. 10 juta akan diberikan free menginap satu malam di tempat acara tersebut dibuat.

“Misalnya dia ada acara di kita (Swiss-Belhotel Cirebon), terus transaksinya lebih dari Rp. 10 juta, makan dia dapat satu malam menginap,” jelasnya.

Kartu ini juga, lanjut Fourto, berlaku untuk outside catering dengan mendapatkan diskon 15 persen.

“Jadi pesan makan untuk di luar misalnya, pesan di hotel kita, sudah pasti kita kasih diskon 15 persen,” tutupnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *