Hasil Swadaya Masyarakat, MDTU Nurul Huda Dawuan Cirebon Selesai Direnovasi

Cirebon,- Madrasah Diniyah Takmiliyah Ula (MDTU) Nurul Huda yang berlokasi di Blok Karang Birai, Desa Dawuan, Kecamatan Tengah Tani, Kabupaten Cirebon telah selesai direnovasi.

Sebagai bentuk rasa syukur, pihaknya menggelar tasyakuran bersama warga sekitar, wali murid dan seluruh murid MDTU Nurul Huda, Kamis (4/1/2024).

Ketua Panitia Pembangunan MDTU Nurul Huda, Ir. H. Bastoni, S.Pt., M.Sc., IPM., ASEAN Eng. mengatakan kegiatan pada siang ini adalah tasyakuran dan peresmian renovasi Madrasah Diniyah Takmiliyah Ula Nurul Huda.

Murid MDTU Nurul Huda

Dana renovasi yang dilakukan, menurut Bastoni, merupakan hasil swadaya masyarakat.

BACA YUK:  Disdik Kota Cirebon akan Terus Sosialisasikan Kurikulum Merdeka

“Dana pembangunan Madrasah Nurul Huda ini sebagian besar berasal dari swadaya masyarakat dan juga beberapa perusahaan,” ujar Bastoni kepada About Cirebon.

Menurut Bastoni, renovasi yang sudah dilakukan berupa atap bangunan, pagar madrasah, plafon, hingga pengecatan ulang. Sehingga, tambahnya, yang sebelumnya hanya bisa digunakan 2 ruangan, kini seluruh ruangan yang ada sudah bisa digunakan.

“Atap semula yang tadinya pada jebol semua, kini sudah diganti dengan baja ringan, plafon yang bagian kelas menggunakan gypsum dan luarnya menggunakan PVC. Kemudian pagar juga diganti lebih modern dan kekinian,” katanya.

BACA YUK:  Mulai Dari Rp 4.000, Makan Sego Bu-De Resep Warisan Nenek Bisa Bikin Kenyang

Adanya Madrasah Nurul Huda, menurut Bastoni, sangat penting bagi generasi ke depan, khususnya anak-anak. Sehingga, dengan adanya Madrasah Nurul Huda ini bisa mengembangkan, memperluas dan memperdalan ilmu agama kepada anak-anak.

“Di madrasah dapat belajar dasar-dasar agama, seperti tentang ibadah sholat, puasa, hingga zakat. Karena kita menjalani kehidupan harus menjalankan ibadahnya,” ungkapnya.

“Dengan mengajarkan anak bener dulu baru pinter, dan menanamkan agama sejak dini diharapkan anak-anak ini memiliki akhlak yang baik dan menjalan ibadah sesuai dengan agama,” sambungnya.

BACA YUK:  38.867 KPM di Kota Cirebon Terima Bantuan Pangan Beras Tahun 2024

Dari dulu sampai saat ini, kata Bastoni, jumlah murid yang ada di Madrasah Nurul Huda tidak pernah sepi. Bahkan jumlahnya bisa mencapai ratusan murid yang dibagi dalam 6 kelas.

Pihaknya berharap setelah direnovasi, Madrasah Nurul Huda dapat berkembang lebih baik, lebih maju, dan memaksimalkan fasilitas yang ada.

“Rencananya tahun 2024 ini, Madrasah Nurul Huda akan dilakukan pengembangan dengan membuka TK Islam Terpadu, PAUD Islam Terpadu, Kelompok Bermain Islam Terpadu saat pagi hari. Agar bagunan ini dapat bermanfaat dengan maksimal,” pungkasnya. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *