Catat Tanggalnya, Adira Finance Gelar Sobat Expo 2023 di CSB Mall

Cirebon,- Untuk mendekatkan kepada masyarakat, Adira Finance menggelar event yang bertajuk “Sobat (Sering Order Banyak Tawaran) Expo tahun 2023”. Event tersebut berlangsung di Atrium CSB Mall, Jalan Dr. Cipto Mangunkusumo, Kota Cirebon dari tanggal 26-29 Oktober 2023.

Sobat Expo merupakan event pameran multi produk pembiayaan dari Adira Finance. Terdapat produk pembiayaan mulai dari otomotif mobil dan motor, baik bari maupun bekas, kredit gadget, produk rumah tangga, sepeda listrik, hingga pinjaman dana tunai dan modal usaha.

Hendaya, Kepala Cabang Adira Cirebon mengatakan event Sobat Expo ini kami menghadirkan semua produk pembiayaan yang dapat dicover oleh Adira Finance. Mulai dari produk gadget, tempat tidur, kulkas, televisi, sampai pembiayan otomotif seperti motor, mobil baik baru maupun bekas.

BACA YUK:  Operasi Zebra Lodaya 2023, Satlantas Polres Cirebon Kota: Pelanggar Didominasi Tidak Menggunakan Helm

“Untuk brand yang bekerja sama dengan Adira Finance lebih dari 50 brand ternama. Dalam event ini juga kami memberikan banyak sekali penawaran menarik,” ujar Hendaya kepada About Cirebon, Kamis (26/10/2023).

“Penawaran menarik yang diberikan di event ini mulai dari DP 0 persen, potongan tenor, yang harusnya bayar 35 bulan di potong 6 bulan. Dan yang paling menarik ada approval di tempat,” sambungnya.

Hendaya menjelaskan, hadirnya event Sobat Expo 2023 di Kota Cirebon, karena Kota Cirebon merupakan salah satu kota yang cukup besar di Jawa Barat. Bahkan, Kota Cirebon juga memiliki pasar yang sangat besar.

BACA YUK:  Kinderfield Cirebon Gelar Open House Bertemakan Celebrate the Differences

“Kita yakin, hadirnya Sobat Expo di Kota Cirebon bisa lebih besar lagi penjualannya. Apalagi Kota Cirebon merupakan kota yang memiliki pasar yang cukup tinggi untuk penjualannya,” ungkapnya.

Sampai saat ini, menurut Hendaya, pembiayaan yang paling tinggi dari Adira Finance adalah pembiayaan otomotif atau kendaraan komersil. Nilai pembiayaannya, kata Hendaya, bisa mencapai Rp 1 Milliar.

Untuk itu, dengan adanya event Sobat Expo 2023 pihaknya berharap penjualan bisa lebih meningkat. Dan juga brand Adira bisa lebih di kenal oleh masyarakat.

BACA YUK:  BPJS Kesehatan Luncurkan Transformasi Mutu Layanan JKN Untuk Berikan Layanan Mudah dan Cepat

“Adira itu salah satu perusahaan pembiayaan terbesar di Indonesia. Targetnya adalah Adira bisa dikenal oleh masyarakat terendah dan bisa meningkatkan penjualan,” pungkasnya. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *