Ribuan Komunitas "Ninja" Keliling Wisata Cirebon

Cirebon, 6 Desember 2014,- Jambore Nasional Kawasaki Ninja Club (KNC) Indonesia digelar di Cirebon selama 2 hari yakni 6 – 7 Desember di Parkiran Selatan CSB Malam.

 

Pada hari pertama, Sabtu siang (06/12/2014) rombongan KNC melakukan rolling thunder dengan mengunjungi tempat wisata di Cirebon yakni Keraton Kasepuhan, Keraton Kanoman dan Makam Sunan Gunung Jati.

 

Menurut Direktur Lulu Event Management (LEM) Irwan Firdaus selaku penyelenggara mengatakan bahwa rombongan KNC diajak keliling wisata Cirebon supaya Visit Cirebon akan lebih dikenal di seluruh Indonesia.

 

Sedangkan Sultan Kasepuhan dalam sambutannya saat menerima rombongan KNC mengemukakan bahwa event Jamnas KNC ini sangat baik yang terdiri dari berbagai daerah bisa berkumpul di Cirebon.

 

Sultan juga menceritakan sejarah Kasultanan Cirebon yang merupakan kelanjutan dari peninggalan Sunan Gunung Jati yang perlu dijaga kelestariannya. (AC400)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *