Gelorakan Cirebon Bermasker, Kapolresta Cirebon dan Bupati Bagikan Masker di Pasar Sumber

Cirebon,- Kapolresta Cirebon bersama Bupati Cirebon membagikan masker gratis kepada masyarakat. Pembagian masker tersebut berlangsung di Pasar Sumber, Kabupaten Cirebon, Rabu (03/02/2021).

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol. M. Syahduddi mengatakan kegiatan pembagian masker merupakan bagian dari upaya Kabupaten Cirebon menggelorakan Cirebon bermasker.

Pada masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang sedang berlangsung, pendisiplinan masyarakat harus terus diperhatikan. Apalagi, angka penyebaran Covid-19 di Kabupaten Cirebon masih tinggi.

“Kegiatan ini salah satu upaya menggelorakan Cirebon bermasker. Pendisiplinan protokol kesehatan, terutama dalam penggunaan masker sangat kita perhatikan,” ujar Syahduddi.

BACA YUK:  Bupati Imron : Sekolah Unggulan di Kabupaten Cirebon Harus Diperbanyak

Sehingga, lanjut Syahduddi, penerapan protokol kesehatan dalam penggunaan masker akan terus digalakkan. Selama masa PPKM yang sudah berjalan, pihaknya telah menyebarkan masker di beberapa titik.

“Kita sudah intens melaksanakan kegiatan pemberian masker di beberapa titik ataupun kluster-kluster yang menjadi penyebaran Covid di Kabupaten Cirebon. Di Pasar Sumber ini kita memberikan kurang lebih 2.000 masker,” ungkapnya.

Dipilihnya Pasar Sumber dijadikan tempat pemberian masker, menurut Syahduddi, karena potensi penyebaran Covid-19 cukup tinggi. Hampir semua masyarakat dan pedagang Pasar Sumber sudah sangat disiplin.

BACA YUK:  Awal Tahun 2024, Hotel Horison Ultima Kertajati Hadirkan Fasilitas Cabanas

“Kita berikan masker untuk cadangan mereka apabila masker yang digunakan sudah tidak layak pakai. Supaya penggunaan masker tetap dilaksanakan selama Pandemi Covid-19,” tandasnya.

Sementara itu, Bupati Cirebon, Drs. H. Imron menambahkan pembagian masker di Pasar Sumber ini dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat terkait protokol kesehatan.

“Kami bersama dengan Forkopimda terus menerus mengingatkan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan,” ujar Imron.

Menurut Imron, pembagian masker bersama Forkopimda ini sudah menjadi agenda rutin. Total masker yang disebarkan hampir sejumlah penduduk Kabupaten Cirebon.

BACA YUK:  Hendak Perang Sarung, 13 Pemuda di Cirebon Berhasil Diamankan Polisi

“Kalau kita hitung-hitung dengan Forkopimda ini, kita sudah (sebarkan masker) sampai jumlah penduduk yang ada. Tapi, masyarakat kadang-kadang masih ada yang lupa,” pungkasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *