ACE Hardware Cirebon Donasikan 600 Lampu LED Hemat Energi ke Keraton Kasepuhan dan Masjid Sang Cipta Rasa

Cirebon,- Dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-25, ACE Hardware melalui yayasan Kawan Lama Sahabat Bangsa melakukan aksi sosial yang bertajuk “Berbagi Cahaya Untuk Negeri”.

Dalam kegiatan tersebut, ACE Hardware mendonasikan sebanyak 25.000 lampu LED hemat energi untuk fasilitas umum di 43 kota di Indonesia.

Untuk di Kota Cirebon, ACE Hardware Living Plaza, ACE Hardware CSB Mall, dan ACE Hardware Pasuketan memberikan sebanyak 600 lampu LED hemat energi kepada Keraton Kasepuhan dan Masjid Sang Cipta Rasa.

Zaldi Afrianti, selaku Store Manager ACE Hardware Living Plaza mengatakan kegiatan ini merupakan program CSR (Corporate Social Responsibility) Untuk memperingati ulang tahun ACE Hardware yang ke-25 yang diselenggarakan di 43 kota di Indonesia sebanyak 25.000 lampu LED.

BACA YUK:  Olahraga Basket Kian Digemarin Generasi Muda, Under Armour Gelar ‘Curry Day’ Perdana di Indonesia

“Di Cirebon kami melakukan aksi bersih-bersih di Keraton Kasepuhan dan Masjid Sang Cipta Rasa, serta mendonasikan sebanyak 600 lampu LED hemat energi,” ujarnya kepada About Cirebon disela-sela kegiatan.

Lanjut Zaldi, kegiatan berbagi cahaya untuk negeri ini objektifnya adalah selain untuk mendukung program pemerintah, sekaligus untuk mengedukasi masyarakat untuk bijak dalam penggunaan energi.

“Lampu LED hemat energi ini selain berdampak konsumsi listrik yang rendah, lampu LED juga memiliki tingkat keamanan yang baik karena tidak panas dan ramah lingkungan,” jelasnya.

Zaldi menambahkan, kegiatan ini salah satu wujud dari pilar Kawan Lama Sahabat Bangsa dalam bidang lingkungan. Dimana, Kawan Lama Sahabat Bangsa memiliki empat pilar yakni, aksi kemanusiaan, pendidikan, lingkungan, dan pengembangan masyarakat.

BACA YUK:  Produsen Air Mineral Asal Cirebon, Viona Water Ingin Perluas Jangkauan Pasar

“Kami berharap dengan diselenggarakannya kegiatan sosial ini kita dapat menjaga silaturahmi dan dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat,” harapnya.

Sekedar diketahui bahwa, rangkaian kegiatan program berbagi cahaya untuk negeri ini dimulai sejak pertengahan tahun 2019. Saat itu diawali dengan mendonasikan 1.250 lampu di Kampung Betawi Setu Babakan Jakarta.

Sementara, Sultan Sepuh XIV, PRA Arief Natadiningrat menyambut baik dengan diselenggarakannya kegiatan sosial bersih-bersih Keraton dan donasi lampu LED hemat energi ini.

“Kami atas nama masyarakat, pemerintah dan Kesultanan menghaturkan terima kasih kepada ACE Hardware yang telah peduli terhadap lingkungan di Kota Cirebon,” ujar Sultan.

BACA YUK:  Harga Makanan Sumbang Inflasi Terbesar di Jabar

Menurut Sultan, lampu LED hemat energi ini dibutuhkan oleh bangunan-bangunan tua, yang mana di Keraton Kasepuhan Cirebon banyak sekali peninggalan-peninggalan yang umurnya sudah ratusan tahun.

“Sehingga dengan digunakannya lampu LED hemat energi ini bisa melestarikan peninggalan Keraton Kasepuhan. Menggunakan lampu LED ini tidak panas, karena kebanyakan bahan-bahan di Keraton menggunakan kayu,” ungkapnya.

Sultan berharap dengan adanya bakti sosial ini, Keraton Kasepuhan tambah cantik dengan menggunakan lampu LED hemat energi.

“Kami doakan, diusia ACE Hardware ke-25 ini tambah sukses, maju, dan bermanfaat bagi bangsa Indonesia,” tandasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *