Produsen Air Mineral Asal Cirebon, Viona Water Ingin Perluas Jangkauan Pasar

Cirebon,- CV. Aditya Titra Mandiri atau Viona Water, produsen air mineral kemasan asal Cirebon, Jawa Barat, akan terus memperluas jangkauan pasar yang baru.

Selama satu tahun berdiri, Viona Water sudah menyebar ke daerah-daerah, tidak hanya di Jawa Barat tetapi sampai ke Jawa Tengah hingga DIY Yogyakarta.

Hal tersebut disampaikan Direktur CV. Aditya Tirta Mandiri, Aditya Dwiki Prasetya usai kegiatan syukuran 1 tahun Viona Water dan penyerahan bantuan sembako kepada karyawan dan warga sekitar di halaman kantor Viona Water, Jalan Raya Nyi Ageng Serang, Kelurahan Kenanga, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Sabtu (17/2/2024).

Menurut Aditya, Viona Water memang baru berdiri selama satu tahun. Tetapi, pihaknya berharap Viona Water kedepannya bisa lebih maju, bisa berkembang, dan bisa bermanfaat bagi masyarakat luas.

BACA YUK:  Pengunjung Rest Area Travoy KM 207A Palikanci Alami Lonjakan

“Selama satu tahun ini, Viona Water sudah banyak berkembang dan menyebar ke daerah-daerah. Bukan hanya di Jawa Barat saja, tetapi sudah menyebar ke Jawa Tengah hingga Yogyakarta,” ujar Aditya kepada About Cirebon.

“Ke depan, pasti kita akan memperluas pasar baru dan bisa lebih besar lagi,” sambungnya.

Di usia yang pertama, kata Aditya, pihaknya tidak menargetkan yang spesifik. Namun, Aditya memastikan ingin melakukan ekspansi untuk bisa mempunyai kapasitas produksi yang lebih besar lagi.

“Target kita sih bisa memproduksi lebih besar lagi, mungkin dua kali lipat dari sekarang. Kapasitas produksi kita, sampai hari ini ada 600 ribu karton per bulan. Kita pengen ke depan bisa sampai 1 juta karton per bulan, namun hal ini butuh waktu,” ungkapnya.

BACA YUK:  Soal Kader Mundur, Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jabar: Itu Hal yang Biasa

Viona Water, menurut Aditya, merupakan salah satu merek lokal yang memiliki berbagai ukuran air mineral kemasan yang lengkap. Mulai dari ukuran gelas yang memiliki 2 varian 120 ml dan 200 ml. Sedangkan untuk ukuran botol, Viona Water memiliki 4 varian yaitu 220 ml, 330 ml, 600 ml, dan 1.500 ml, serta galon 19 liter.

“Distribusi Viona Water sendiri kita utama ada di wilayah III Cirebon. Kemudian di wilayah Jawa Tengah ada di Tegal, Pemalang, Brebes, dan paling jauh ada di Yogyakarta. Untuk ke wilayah Barat, kita sampai di Cikarang dan ke Selatan sampai Tasik, Garut,” bebernya.

BACA YUK:  Hadirkan Mudik Hepi, Telkomsel Berangkatan 1.100 Pemudik ke Berbagai Kota

Pihaknya berharap, di usia satu tahun Viona Water bisa lebih besar lagi, bisa menjangkau masyarakat yang luas, dan juga Viona Water ingin bermanfaat bagi orang banyak. Karena, kata Aditya, percuma perusahaan jadi besar tidak manfaat bagi masyarakat.

“Apalagi, karyawan di Viona Water ini sebagian besar memperdayakan masyarakat sekitar,” pungkasnya. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *