Tahun 2024, Kota Cirebon Akan Miliki Museum Topeng Wayang Uwong Cirebon

Cirebon,- Untuk meningkatkan kunjungan wisatawan pada tahun 2024, Pemerintah Daerah (Pemda) Kota Cirebon melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Cirebon akan menambah destinasi wisata.

Salah satunya yaitu akan dibangun museum topeng wayang uwong Cirebon.

Rencananya museum wayang uwong tersebut akan menggunakan sebagian gedung Balai Kota yang berada di Jalan Siliwangi, Kota Cirebon.

Hal tersebut disampaikan Kadisbudpar Kota Cirebon, Agus Sukmanjaya saat ditemui About Cirebon, Jumat (19/1/2024).

Menurut Agus, di tahun 2024 ini adalah momentum untuk kita bisa menata dan mengembangkan potensi pariwisata di Kota Cirebon.

BACA YUK:  Dealer Resmi Mobil Chery Sudah Hadir di Cirebon

Salah satu program prioritas pemerintah daerah tahun 2024 yaitu kemajuan kebudayaan dan pelestarian nilai sejarah.

“Ada banyak momentum di tahun 2024 yang menjadi trigger untuk peningkatan kunjungan wisata. Insyaallah di tahun 2024, area sebagian gedung Balai Kota akan diperuntukkan untuk museum topeng wayang uwong Cirebon,” ujar Agus.

“Karena menurut kami, itu adalah bentuk keberpihakan pemerintah daerah terhadap warisan budaya yang ada di Cirebon. Pemerintah Daerah sampai saat ini memang belum punya museum,” sambungnya.

Di dalam musuem topeng wayang uwong nanti, kata Agus, akan ada 150 karakter topeng wayang uwong Cirebon yang dipajang dalam museum tersebut.

BACA YUK:  Inilah Lampu Merah di Kota Cirebon yang Tidak Ditutup Selama Arus Balik

Karakter topeng wayang uwong Cirebon, tambah Agus, berbeda dengan wayang uwong yang terdapat di Jawa Tengah.

“Kami sedang memesan sekitar 150 karakter yang uwong Cirebon. Karena kita cukup prihatin, Museum wayang uwong Cirebon itu adanya di Solo. Ini bagian dari sebuah literasi, edukasi kepada anak cucu kita nanti,” pungkasnya. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *