Ratusan Pengunjung Memadati Launching Cirebon Kelana

Cirebon, 21 Mei 2017,- Cirebon Kelana milik artis Ussy Sulitiawaty merupakan salah satu oleh-oleh Cirebon yang akan menjadi primadona para wisatawan yang akan datang ke Cirebon.

Cirebon Kelana berlokasi di Jalan Siliwangi No. 169 Cirebon resmi dibuka pada Minggu 21 Mei 2017 dengan menghadirkan 7 varian rasa cake yakni Gedong Kaya, Cheese Lovers, Duren Puff, Red Velvet, Choco Vanilla, Double Choco Crunchy dan Green Tea Redbean.

Ketujuh varian rasa akan memanjakan para penggemar cake di Cirebon dan luar Kota Cirebon. Menurut Ussy Sulistiawaty, dipilihnya Cirebon Kelana diambil dari nama Tari Topeng Kelana yang merupakan tarian asal Cirebon yang sudah terkenal hingga ke mancanegara.

BACA YUK:  Ketua DPRD Kota Cirebon Ingatkan Pemda Soal Kelayakan Infrastruktur Jalan

“Melihat perkembangan Cirebon yang pesat, saya yakin bisnis ini akan sukses,” tandas Ussy.

Pelepasan balon ke udara di Grand Opening Cirebon Kelana.

Dalam memperkenalkan produknya sebelum opening, Ussy selaku pemilik Cirebon Kelana melakukan berbagai kegiatan yakni melakukan kunjungan ke beberapa tokoh, mengunjungi tempat keramaian serta juga mengunjungi berbagai seni budaya dan tempat wisata di Cirebon.

Kemudian, mengadakan berbagai lomba seperti Cirebon Kelana Photo Challenge, Lomba Ekspresi Makan Cake, Lomba Membuat Flyer Cirebon Kelana Delat Maning serta mengirimkan ke beberapa perusahaan yang beruntung dalam kuis.

BACA YUK:  38.867 KPM di Kota Cirebon Terima Bantuan Pangan Beras Tahun 2024

Ussy melihat potensi ekonomi di Cirebon sangat bagus terutama sejak dibukanya Tol Cipali. Sekarang dari Jakarta ke Cirebon lebih hemat waktu.

“ Semoga Cirebon Kelana bisa menjadi oleh-oleh Cirebon yang digemari masyarakat Cirebon sendiri maupun para wisatawan,” harapnya.

Selain itu, Cirebon Kelana yang diresmikan oleh perwakilan Pemerintah Kota, dalam hal ini diwakili oleh Yoyon Indrayan, selaku Asda bidang Pembangunan dan Ekonomi.

Dalam sambutanya, Yoyon mengatakan, Dibukanya Cirebon Kelana semoga bisa menjadi alternatif yang baik untuk oleh-oleh dan bisa menjadi destinasi ikon kuliner Cirebon.

BACA YUK:  Polres Cirebon Kota Lakukan Pengamanan Ketat Pendistribusian Logistik Pemilu 2024 ke PPK

“Dengan nama Cirebon Kelana, mudah-mudahan bisa tingkatkan nama Cirebon dimata dunia dan bisa sejajar dengan Jogja dan Bali,” harapnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *