Peringati Isra Mikraj, Puluhan Siswa Ikuti Marching Band Competition 

Cirebon,- Dalam rangka memperingati Isra Mikraj, Madrasah Aliyah (MA) Islamic Center dan MB Gema Free MA menggelar Islamic Marching Band Competition (IMBC) II. Puluhan peserta mulai dari tingkat TK, SD, dan SMP menampilkan bakat terbaiknya, Minggu (14/4/2018).

Menurut Ketua Penyelenggara IMBC II, Thoharudin mengatakan, ini merupakan kali kedua MA Islamic Center dan MB Gema Free MA mengadakan Marching Band Competition.

“Dalam penyelenggaraan yang kedua ini para peserta hadir se wilayah III Cirebon plus Subang. Kali ini kami mengambil tema Sambut Isra Mikraj dengan Raih Prestasi, Kreativitas dan Sportivitas,” ungkapnya.

BACA YUK:  Jelang Idulfitri, Pemda Kota Cirebon Pastikan Stok Pangan Aman

Sebelumnya, pada saat upacara pembukaan IMBC II ini dihadiri oleh Ketua Persatuan Drumband Indonesia (PDBI) Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Ketua PDBI Kabupaten Cirebon, Ketua Yayasan Islamic Center Kabupaten Cirebon, dan Kepala MA Islamic Center Kabupaten Cirebon.

Jumlah peserta yang mengikuti lomba diantaranya yaitu TK 14 team, SD 11 team, dan SMP 17 team. Penyelenggaraan pun diadakan selama 2 hari yaitu Sabtu dan Minggu, 14-15 april 2018 di Islamic Center Tuparev.

Dalam lomba ini, dewan juri sangat kompeten di bidang Drumband. Panitia mengambil juri yang memiliki Sertifikat Nasional dan Internasional yang merupakan Ketua pelatih Drumband Indonesia yaitu dari Aceh, Bogor, Yogyakarta, dan Cirebon.

BACA YUK:  Arus Balik Lebaran 2024, Penumpang KA di Wilayah Daop 3 Cirebon Masih Tinggi

Para pemenang lomba secara berurutan dari juara 1 sampai 3 untuk kategori TK yaitu TK cendekia Indramayu, TK Al-Irsyad Cirebon, dan TK Hang Tuah Cirebon. Sedangkan untuk kategori SD secara berurutan yaitu SDN 1 Arjawinangun, SDN 3 Kesambi Dalam, dan SD IT Akmala Sabila.

Selanjutnya untuk pemenang divisi SMP Non Brass secara berurutan yaitu SMP Al-Wasliyah, SMP N 1 Plered, dan SMP Islamiyah. Kemudian untuk pemenang Divisi SMP Brass yaitu SMP N 1 Gegesik, MTs al Hilal Tegal Gubug, dan SMP Pusaka Jaya Subang. (AC560)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *