Global Techno Solution Luncurkan Produk Smart Home dan Smart Car

Cirebon,- Global Techno Solution (GTS) mengelar Gala Dinner dan Launching Product Smart Home & Smart Car, yang berlangsung di Pangrango Swiss-Belhotel Cirebon, Jalan Dr. Cipto Mangunkusumo, Kota Cirebon, Kamis (15/3/2018) malam.

Dalam peluncuran produk Smart Home dan Smart Car dihadiri Owner GTS, Kepala Dinas Informatika dan Statistik Kota Cirebon, Wakapolres Cirebon Kota, Kepala Bank BRI Prioritas Kanca Gunung Jati Cirebon, dan para tamu undangan.

Gilbert Theodorus Setiyawan, Direktur GTS mengatakan, smart home adalah sebuah teknologi internet of things yang mengintregasikan teknologi di handphone kita dengan peralatan di rumah.

BACA YUK:  Info Loker! Lowongan Kerja Terbaru untuk Cirebon Shopkeeper di Simple Store bulan April 2024

“Jadi, suatu perangkat pemilik rumah dapat mengatur semua bagian di rumahnya dengan menggunakan sistem yang terintegrasi ke smartphone,” ujarnya.

Misalnya, kata dia, bila kita ingin mematikan lampu, saklar, atau AC bisa dilakukan dengan handphone kita. Selain itu, bisa juga dilakukan penjadwalan atau dengan timer.

“Kita juga ada produk kamera atau IP kamera seperi CCTV, yang bisa dilihat di handphone hingga 360 derajat secara real time,” bebernya.

GTS merupakan distributor dari produk Dynamax Smart Home dan Smart Car untuk area Jawa, Sumatra, Bali, dan Kalimantan. Hingga saat ini sudah ada 63 produk smart home, salah satunya ada gorden otomatis, saklar listrik, sensor pintu, sensor getas dan masih banyak lainnya.

BACA YUK:  HUT ke-11, Aston Cirebon Hotel Tanam 111 Pohon di Setupatok

Produk smart home, menurutnya sangat potensial sekali, karena kita menginduk dari program Smart City dari Kota Cirebon. Oleh karena itu, GTS ini ada untuk mensupport pemerintah dalam bagian pengadaan teknologi smart city di Cirebon.

Sementara itu, untuk produk smart car, adalah sebuah dasbord kamera, yang dipasang pada dasbor mobil. Ketika supir menyetir bisa memutar kamera ke jalan atau ke penumpang dan kamera ini bisa mendengarkan pembicaraan yang ada di ruangan hingga mengeluarkan suara.

Untuk harga paket smart home standar GTS membandrol harga Rp. 10 juta sudah termasuk gateway, door sensor, smart swit, smart soket, dan satu smart camera.

BACA YUK:  Perayaan Tahun Baru Imlek 2024 di Jawa Barat Aman dan Kondusif

“Sedangkan untuk paket komplit Rp. 30 juta, biasanya untuk rumah-rumah besar. Dan, untuk paket smart car dibandrol Rp. 9 juta,” tutupnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *