BT Batik Trusmi Ikuti Ajang New York Fashion Week 2023 Bersama Desainer Ayu Dyah Andari

Cirebon,- Untuk pertama kalinya brand asal Cirebon Jawa Barat BT Batik Trusmi tampil di panggung bergengsi New York Fashion Week (NYFW) tahun 2023 pada hari Senin (13/2/2023) pukul 11.00 waktu setempat. Dalam ajang tersebut, pihaknya menampilkan batik kebanggaan warga Cirebon yakni Batik Mega Mendung.

Gelaran bergengsi yang ditunggu-tunggu oleh pegiat mode seluruh dunia itu, BT Batik Trusmi berkolaborasi dengan desainer Indonesia Ayu Dyah Andari. Lewat ajang ini, pihaknya ingin menjadikan batik sebagai salah satu nilai yang fashionable dan mendunia.

Sally Giovanny, pemilik BT Batik Trusmi mengatakan dalam ajang New York Fashion Week 2023, pihaknya membawakan Batik Mega Mendung yang dirancang oleh desainer Ayu Dyah Andari. Pada event ini, lanjut Sally, mengusung tema “Basundari : A Lore From The Shore”.

BACA YUK:  Catat Tanggalnya, Aston Cirebon Hotel akan Menggelar Kegiatan Donor Darah

Baca Yuk : Wow, Fashion Show Batik Mega Mendung di New York Disambut Antusias

Basundari, menurut Sally, memiliki filosofi, yang merupakan sebuah kisah petualangan perempuan yang menelusuri seluruh sudut dunia dengan membawa keunikan budaya aslinya. Pada New York Fashion Week 2023, tambahnya, membawakan 10 koleksi baju mega mendung yang didesain langsung oleh Ayu Dyah Andari.

“Filosofi Basundari ini merupakan perempuan dunia atau bumi. Harapannya, koleksi yang kami bawakan ini bisa diterima di seluruh dunia dan selalu berkarya di bumi ini. Total ada 10 koleksi yang kami bawakan di even ini,” ujar Sally saat dihubungi About Cirebon melalui pesan singkat, Senin (13/2/2023).

BACA YUK:  Nikmatnya Gurih dan Lembut, Kue Lumpur Bakar Ny. Eva di Cirebon

Sally bersyukur, BT Batik Trusmi kembali bisa membawa nama Indonesia di kancah internasional, apalagi ajang New York Fashion Week merupakan ajang bergengsi. Para pegiat mode dari seluruh dunia berkumpul di ajang tersebut.

Baca Yuk : Sally Giovanny : Hidup Saya Ingin Banyak Memberi Manfaat

“Alhamdulillah rasanya luar biasa senangnya, plus deg-degan juga sih. Karena ini kan ajang bergengsi sedunia bersama brand-brand terkenal papan atas. Ini suatu kebanggaan untuk bisa memberikan warna di Panggung New York Fashion Week 2023,” ungkapnya.

BACA YUK:  Hadir dengan Fasilitas Lengkap, BPC HIPMI Kota Cirebon dan Dishub Jabar Buka Posko Mudik

BT Batik Trusmi ternyata bukan kali ini saja mengikuti ajang Fashion Internasional. Bahkan pihaknya sudah mengikuti berbagai ajang Fashion Internasional lainnya seperti di Paris, Jepang, Hongkong, hingga Washington DC.

“Kalau di New York Fashion 2023 ini merupakan yang pertama kali. Tapi kami sudah ke Paris, Jepang, Hongkong, hingga Washington DC. Kami berharap untuk fashion di Indonesia bisa semakin maju dan bekembang lagi, serta terus berinovasi agar bisa menjadi inspirasi untuk dunia,” pungkasnya. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *