Berikut Nama-nama Kereta yang Mendapatkan Tarif Spesial hanya Rp. 73 ribu

Cirebon,- Selama tujuh hari di Bulan Agustus 2018, PT. KAI menghadirkan program “Promo Merdeka” dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia ke-73.

Program Promo Merdeka, PT. KAI memberikan tarif spesial kepada pelanggan setia hanya Rp. 73 ribu, untuk kereta api komersial kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi jarak jauh dan menengah.

[Baca juga : Naik Kereta Kemana Saja Hanya Bayar Rp. 73 ribu, Cek Tanggalnya]

Manager Humas Daop 3 Cirebon, Krisbiantoro mengatakan tarif Promo Merdeka dimulai tanggal 13, 14, 15, 27, 28, 29, dan 30 Agustus 2018.

“Pemesanan mulai bisa dilakukan pada tanggal 12 Agustus melalui aplikasi KAI Access yang tersedia di Android maupun iOs, selama persediaan masih ada,” ujarnya, Jumat (10/8/2018).

BACA YUK:  Pj Wali Kota Cirebon Bersama Forkopimda Lakukan Monitoring Logistik Pemilu

Lanjut Kris, KA yang mendapatkan tarif Promo Merdeka yang melintasi wilayah Daop 3 Cirebon ada 14 kereta api.

Diantaranya, KA Argo Bromo Anggrek, Purwojaya, Cirebon Ekspress, Argojati, Tegal Bahari, Argo Sindoro, Argo Lawu, Harina, Ciremai Ekspres, Singasari, Gumarang, Tawangjaya, Fajar Utama Yogya, dan Sawunggalih.

Setiap harinya, kata Kris, pada tanggal Promo Merdeka tersebut PT. KAI menyediakan 1.708 seat, masing-masing perjalanan kereta api mendapatkan 17 seat.

“ Tarif Promo Merdeka tidak berlaku parsial, contohnya, tiket promo KA Argo Bromo Anggrek dengan tarif Rp 73.000,- adalah untuk relasi terpanjang, yakni Surabaya Pasarturi – Gambir,” jelasnya.

BACA YUK:  Jadwal Bioskop Cirebon 22 Desember 2023, Ada Layangan Putus The Movie dan Dunki

“Jadi, jika anda hendak turun di stasiun yang lebih dekat, tarifnya tetap Rp 73.000,-,” tutup Kris. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *