10 Kecamatan di Kabupaten Cirebon Terendam Banjir

Cirebon,- Hujan yang mengguyur Cirebon dan sekitarnya sejak Jumat (7/2) sore menyebabkan 15 desa dari 10 Kecamatan di Kabupaten Cirebon terendam banjir.

Hingga Sabtu pagi, beberapa daerah di wilayah Kabupaten Cirebon masih terendam banjir. Seperti di Desa Astana dan Desa Wanakaya, Kecamatan Gunung Jati, Kabupaten Cirebon, ada sekitar 600 rumah terendam.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cirebon, Dadang Suhendra mengatakan kondisi air di Desa Wanakaya, Kabupaten Cirebon dari pukul 07.30 WIB hingga pukul 11.00 WIB masih terus naik dari mulai 5 sampai 60 cm.

BACA YUK:  Kerja Sama dengan Cirebon Tiket, Sociamedic Clinic Berikan Harga Spesial Treatment Hemat

“Saya datang ke Balai Desa Wanakaya sekitar pukul 07.30 WIB air masih 5cm, hingga sampai saat ini (pukul 11.00 WIB) sudah mencapai selutut, sekitar 50-60 cm,” ujarnya saat ditemui About Cirebon di Balai Desa Wanakaya, Kecamatan Gunung Jati, Kabupaten Cirebon, Sabtu (8/2/2020).

Petugas saat mengevakuasi warga di Desa Wanakaya, Kecamatan Gunung Jati.

Lanjut Dadang, kenaikan air tersebut disebabkan Sungai Condong yang melewati Desa Wanakaya ada Tanggul Penahan Tanah (TPT) yang jebol sepanjang 6 meter. Sehingga air meluap dan mengalir kepemukiman warga.

BACA YUK:  Hendak Perang Sarung, 13 Pemuda di Cirebon Berhasil Diamankan Polisi

“Yang terdampak dari kejadian ini ada 3 RW atau kurang lebih 600 rumah,” ungkapnya.

Di Kabupaten Cirebon, kata Dadang, ada 10 kecamatan yang terdampak banjir, yakni Kecamatan Mundu, Plumbon, Kedawung, Gunung Jati, Gunung Jati, Tengah Tani, Klangenan, Gegesik, Panguragan, dan Suranenggala.

“Namun yang terparah saat ini memang di Desa Wanakaya. Karena ini adalah muara atau ujung dari kumpulan sungai-sungai, seperti sungai Cisoka, Cipager, kemudian kali Pekik kumpul di sungai Condong,” bebernya.

Upaya yang akan dilakukan, menurut Dadang, akan melakukan kerja bakti untuk menutup tanggul sementara menggunakan rajeg dan karung pasir.

Anak-anak di Desa Wanakaya, Kecamatan Gunung Jati, Kabupaten Cirebon saat bermain air.

Sementara itu, tambah Dadang, untuk kecamatan lainnya sudah mulai surut, hanya tinggal genang-genangan saja.

BACA YUK:  Jadwal Bioskop Cirebon 23 Februari 2024, Film Terbaru Sinden Gaib dan Dealova

“Dari 10 kecamatan yang terdampak banjir, sampai saat ini ada beberapa kecamatan yang sudah mulai berangsur surut,” pungkasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *