Kegiatan Sosialisasi Satlantas Polres Cirebon Kota Jadi Agenda Rutin

Cirebon,- Kegiatan Sosialisasi Keselamatan tertib berlalu lintas yang digelar oleh Satuan Lalu Lintas Polres Cirebon akan digelar rutin di Car Free Day Jalan Siliwangi Kota Cirebon.

Kasatlantas Polres Cirebon Kota, AKP Rezky Satya Dewanto mengatakan, untuk mendekatkan kepada masyatakat, Satlantas Polres Cirebon Kota setiap kegiatan CFD akan hadir.

“Agar masyarakat bisa mengetahui tentang bagaimana mekanisme pembuatan SIM dan perpanjangan surat-surat kendaraan,” ujarnya kepada About Cirebon, Minggu (18/3/2018).

Rezkhy menghimbau kepada seluruh masyarakat, agar pembuatan SIM atau perpanjang surat-surat kendaran jangan menggunakan calo.

BACA YUK:  Stabilkan Harga Beras, Pemda Kota Cirebon Akan Gelar Gerakan Pasar Murah di 5 Titik

“Kalau sudah tau mekanisme pembuatan SIM dan perpanjang surat-surat akan lebih mudah,” jelasnya.

Lanjut dia, kedepan kegiatan ini akan menjadi agenda rutin dari Satlantas Polres Cirebon Kota untuk mendekatkan dan menginformasikan kepada masyarakat.

“Nanti tanggal 1 April 2018 kegiatan seperti ini akan kita gelar kembali,” tandasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *