Roti Bakar 543 Tarik Minat Pelanggan Dengan Suasana ‘Nongkrong Asik’

Cirebon, 22 Februari 2016,- Maraknya bisnis kuliner unik di era sekarang ini membuat Indonesia memiliki beragam kuliner biasa yang diinovasi oleh para generasi muda menjadi kuliner yang tidak biasa atau unik.

Seperti yang ada di Kota Cirebon saat ini, beragam kuliner unik terus berkembang dan bersaing di Kota yang khas dengan sebutan Kota Udang. Salah satu kuliner terbaru yaitu Kedai Roti Bakar 543 yang terletak di Jl. Karanggetas No. 39 Kota Cirebon.

Umurnya memang baru 2 bulan, tetapi peningkatan pengunjungnya sangat drastis. Terbukti dari banyaknya para kaula muda pengguna media sosial Path yang sering melakukan cek in lokasi di kedai tersebut.

BACA YUK:  Pemimpin Wilayah Pegadaian Kanwil X Bandung Kunjungi Festival Ramadan Pegadaian 2024 di Cirebon

Menurut Lusiana, Owner Kedai Roti Bakar 543, kedainya ini bisa dibilang sebagai kedai roti bakar pertama di Cirebon yang memiliki menu roti bakar dengan topping beragam.

“Salah satu keunggulan dari kedai ini selain pada toppingnya, ada pada rotinya sendiri. Karena roti yang kita punya itu kita bikin sendiri alias homemade, jadi rotinya ga akan sama dengan kedai roti bakar lainnya.” tutur wanita yang akrab disapa Lusi itu.

Dengan jumlah menu roti bakar mencapai 30 buah, serta minuman 20 buah, tentunya ada juga menu best seller yang sering dipesan oleh pelanggan.

BACA YUK:  Jelang Arus Mudik Lebaran 2024, Pengemudi Bus di Kabupaten Cirebon Dites Urine

“Kita ga cuma roti aja, ada Nasi dan Mie. Yang paling paling best seller disini itu untuk makanan adalah nasi gila, karena nasi gila ini punya tingkat pedas dari 1 sampai 5. Kalau untuk minuman itu ada Choco Bomb.” tambahnya.

Kedai Roti Bakar 543 ini memang tidak mengusung konsep tertentu karena kedai ini merupakan cabang dari pusatnya di kota Solo. Meskipun begitu, Kedai ini tetap menjadi pilihan para kaula muda untuk sekadar nongkrong bersama teman, bahkan untuk makan malam. Karena kedai ini mulai oprasi sejak pukul 16.00 sampai dengan 00.00 malam. (AC530)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *