Polresta Cirebon Bagikan Ratusan Makanan di Desa Kerandon Kabupaten Cirebon

Cirebon,- Jajaran Polresta Cirebon membagikan ratusan makanan kepada masyarakat di Desa Kerandon, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, Selasa (14/4/2020) sore.

Pembagian makanan dengan tema Dapur Lapangan Polresta Cirebon tersebut berlangsung di Balai Desa Kerandon, yang dipimpin langsung oleh Kapolresta Cirebon dan didampingi Dandim 0620 Kabupaten Cirebon.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol. M. Syahduddi mengatakan kehadiran Dapur Lapangan Polresta Cirebon di Desa Kerandon ini untuk membantu warga masyarakat kita yang terdampak wabah Covid-19 di Kabupaten Cirebon.

“Kegiatan-kegiatan seperti ini kita lakukan di seluruh wilayah Kabupaten Cirebon, di kecamatan-kecamatan,” ujarnya saat ditemui About Cirebon di lokasi.

BACA YUK:  Info Loker! Lowongan Kerja Terbaru untuk Cirebon Shopkeeper di Simple Store bulan April 2024

“Di setiap Polsek dan Koramil untuk melakukan kegiatan kemanusiaan Dapur Lapangan dan juga melaksanakan bakti sosial dengan memberikan bantuan sembako,” tambahnya.

Dalam kegiatan ini, Dapur Lapangan Polresta Cirebon membagikan sebanyak 250 paket. Dalam pembagiannya, tetap mengikuti protap kesehatan dari pemerintah terkait Social Distancing.

“Kurang lebih ada 250 paket makanan yang sudah disiapkan dan Alhamdulillah bisa dimanfaatkan untuk masyarakat setempat,” ungkapnya.

Pihaknya berharap dengan diadakannya kegiatan ini bisa membantu beban masyarakat yang terdampak karena adanya pembatasan sosial akibat wabah covid-19 di wilayah Kabupaten Cirebon.

BACA YUK:  Antisipasi Lonjakan Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024, Pertamina Siapkan SPBU Modular dan Motorist

Syahduddi menjelaskan bahwa pihaknya sudah melakukan pendataan semua desa dan wilayah yang akan dilakukan kegiatan dapur lapangan Polresta Cirebon.

“Jadi memang, tidak hanya di desa ini saja, namun desa-desa yang sudah kita identifikasi dan memang memerlukan bantuan yang harus kita berikan,” tutupnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *