Penjualan Hewan Kurban di Cirebon Alami Penurunan

Cirebon,- Pada Hari Raya Iduladha tahun 2020, penjualan hewan kurban mengalami penurunan. Hal tersebut disampaikan, Hadromi penjual hewan Kurban di Kelurahan Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Jumat (24/7/2020).

Menurut Dodom, sapaan akrab Hadromi mengatakan penjualan hewan kurban Iduladha tahun 2020 sangat berpengaruh dengan adanya pandemi Covid-19.

“Penjualan saat pandemi ini sangat berpengaruh banget, penjualan sangat menurun bila dibanding dengan tahun lalu,” ujarnya saat ditemui About Cirebon, Jumat (24/7/2020).

Dodom menjelaskan, penjualan hewan kurban tahun lalu, minimal menjual hingga 70 ekor sapi dan juga 80 ekor kambing.

BACA YUK:  Hadir dengan Fasilitas Lengkap, BPC HIPMI Kota Cirebon dan Dishub Jabar Buka Posko Mudik

“Biasanya seperti tahun kemarin kalo musim seperti ini 70 ekor sapi terjual. Tapi sekarang baru laku 22 ekor sapi, bahkan saya sedia sedikit hanya 26 ekor sapi,” ungkapnya.

Sedangkan, tambah Dodom, untuk penjualan hewan kurban jenis kambing tahun lalu bisa mencapai 80 ekor kambing, tapi tahun ini baru 41 ekor yang terjual.

“Sampai sekarang baru terjual 41 ekor kambing. Tahun lalu bisa terjual sampai 80 ekor,” katanya.

Biasanya, kata Dodom, saat Iduladha tahun lalu, banyak masjid-masjid yang nabung, tapi sekarang tidak bisa karena alasan tertentu bahkan banyak orang yang diPHK karena pandemi katanya.

BACA YUK:  Aston Cirebon Hotel Hadirkan Promo Menu Spesial Treats Everywhere

“Waktu sebelum Iduladha, atau hari-hari biasa ada juga yang beli untuk akikah atau hajat. Tapi, karena ada pandemi ini banyak pelanggan yang tidak jadi membeli,” jelasnya.

“Bahkan sudah ada yang bayar lunas untuk hajatan, karena tidak boleh menggelar hajatan karena pandemi ini, mereka meminta uang kembali,” pungkasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *