Inilah Titik Penjemputan Transportasi Online di Kota Cirebon

Cirebon, 13 Oktober 2017,- Kesepakatan damai antara transportasi online dan konvensional salah satunya menyangkut titik point penjemputan penumpang untuk transportasi online.

[Baca ya : Inilah Hasil Kesepakatan Transportasi Konvensional dan Transportasi Online di Kota Cirebon]

Berikut 23 titik penjemputan yang sudah disepakati untuk transportasi online, yaitu:
1. SMAN 3 dan SMPN 7 di Jalan Malabar 2; Pangrango 1 dan Jalan Merapi 2
2. Grage City Mall di bawah Jembatan Layang dan belakang Halte GCM
3. Santa Maria di Kantor DPC Organda
4. Bakorwil Krucuk, di Halte Taman Krucuk dan depan SPBU Krucuk
5. SMAN 4, SMAN 7 dan SMKN 1 di Jalan Gang Binawan (dekat SMK Nasional)
6. UNTAG dan IAIN di Ruko Baru dan Jalan PDK
7. MAN 2 dan SMPN 11 di Alfamart samping Laundry
8. SMPN 10 di Perempatan Pengampon
9. SMPN 13 di depan KPU dan Lapangan Kebumen
10. SMAN 1, SMAN 6 dan SMPN 5 di gang menuju swimming pool Hotel Zamrud
11. SMPN 4, SMK Veteran dan Kampus Unswagati di Gang depan Hotel Vinotel dan gang menuju Jalan Pembangunan
12. CSB, SMAN 2 dan Grage Mall di depan Hotel Citra Dream dan Jalan Pecilon Sutawinangun serta parkiran atas Grage Mall
13. CSB belakang di Parkiran Belakang dekat masjid atau Gang Arya Kiban
14. PGC di depan Ruman Makan Jumbo, Oleh-oleh Daud atau Toko Pop Yen
15. Yogya Junction di Lobi depan Yogya Junction
16. Surya Mall di parkir keluar Surya belakang Toko Lea
17. Asia Mall di depan Toko You n Me atau Kantor Pos Pagongan
18. Cirebon Mall (Hero/Ramayana) di depan bekas bioskop Galaksi (Convention Center)
19. SMPN 6 di depan Pabrik Tjampolay
20. SMPN 1 dan SMPN 2 di depan Hotel Ibis atau Gang Hotel Langensari
21. Stasiun Kejaksan di depan Hotel Cordova atau Jalan Tanda Barat di DIPO.
22. Stasiun Prujakan di depan Gang Samsu atau SD Pekalangan
23. Terminal Harjamukti di jembatan belakang terminal atau depan Hotel Sapadia.

BACA YUK:  Monitoring TPS, Bupati Imron Pastikan Pemilu di Kabupaten Cirebon Berjalan Tertib

Menurut Kepala bidang Lalu Lintas Dishub Kota Cirebon, Gunawan mengatakan Dishub akan segera membuat rambu-rambu untuk dipasang pada titik-titik tersebut.

Sedangkan menurut Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Cirebon Kota, AKP Rizkhy Satya Dewanto mengatakan setelah menentukan titik penjemputan, antara angkutan konvensional dan online semoga dapat berjalan dengan baik. (AC400)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *