Inflasi Januari 2018, Kota Cirebon Tertinggi di Jawa Barat

Cirebon,- Berdasarkan hasil pemantauan Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Cirebon pada Januari 2018, Kota Cirebon mengalami inflasi 1,01 persen atau terjadi kenaikan Indeks Harga Konsumen (IHK) dari 126,44 persen pada Desember 2017 menjadi 127,72 persen pada Januari 2018.

Kepala BPS Kota Cirebon, Imron Budiaton mengatakan, tingkat inflasi tahun kalender Januari 2018 dan tingkat inflasi tahun ke tahun (Januari 2018 terhadap Januari 2017) masing- masing sebesar 1,01 persen dan 4,53 persen.

“Inflasi terjadi karena adanya peningkatan harga-harga yang ditunjukkan oleh peningkatan indeks harga beberapa kelompok pengeluaran,” ujarnya kepada About Cirebon, Selasa (6/2/2018).

BACA YUK:  Pemkab Cirebon Pastikan Korban Banjir di Gebang Tertangani dengan Baik

Sebaliknya, kata Imron, deflasi terjadi karena adanya penurunan harga-harga yang ditunjukkan oleh penurunan indeks harga beberapa kelompok pengeluaran. Pada Bulan Januari semua kelompok pengeluaran mengalami inflasi.

“Beberapa komoditas yang mengalami peningkatan harga yaitu beras, daging ayam ras, ketupat/lontong sayur, cabai rawit, gado-gado, emas perhiasan. Sedangkan komoditas yang mengalami penurunan harga yaitu jeruk,” bebernya.

Ia menambahkan, kelompok komoditas yang memberikan andil/sumbangan inflasi terbesar pada Januari 2018, yaitu kelompok bahan makanan. Sub kelompok komoditas dengan andil inflasi terbesar berasal dari padi-padian, umbi-umbian, dan hasilnya.

BACA YUK:  Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, Daop 3 Cirebon Layani 160.563 Pelanggan

“Sedangkan pada periode yang sama, Januari 2017 terjadi inflasi sebesar 0,84 persen. Tingkat inflasi tahun kalender (Januari 2017) dan tingkat inflasi tahun ke tahun (Januari 2017 terhadap Januari 2016) masing-masing sebesar sebesar 0,84 persen dan 2,22 persen,” bebernya.

Lanjut dia, dari dua puluh enam kota IHK di Pulau Jawa, tercatat semua kota IHK mengalami inflasi. Inflasi tertinggi terjadi di Kota Cilacap yaitu 1,33 persen dan terendah terjadi di Kota Tangerang 0,04 persen.

“Sedangkan, dari 7 kota pantauan IHK di Provinsi Jawa Barat, tercatat semua kota mengalami inflasi. Inflasi tertinggi terjadi di Kota Cirebon 1,01 persen, sedangkan inflasi terendah terjadi di Kota Bogor 0,67 persen,” tandasnya (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *