Hijau Daun Siap Hibur Fansnya di PILARadio On Stage

Cirebon, 19 November 2015,- Salah Satu Program Reguler dengan Konsep Off Air Meet & Greet Sekaligus On Air yang dilakukan PILARadio 88.6 FM adalah PILARadio On Stage , Program Event lanjutan dari Event-Event sebelumnya yaitu Great September dan PILARadioDay yang sudah menampilkan Mike Mohede , Alika & Gio Idol , Dygta , B.A.G , Wizzy , Zigaz.

 

di PILARadio On Stage sebelumnya menampilkan Prasasti Band , Jado & Yuka Tamada . dan Hari Jumat ini Tanggal 20 November 2015 akan Tampil di PILARadio On Stage adalah Hijau Daun yang nge hits dengan lagu-lagu seperti Suara ( Ku Berharap ) , Setiap Detik , Cobalah , dan Sekarang Hijau Daun mengeluarkan single terbaru mereka Ku Tetap Sayang.

BACA YUK:  Tradisi Dlugdag di Keraton Kasepuhan Cirebon, Tanda Masuknya Awal Bulan Ramadan

 

Demi Memanjakan Sobat Pilar ( Panggilan Pendengar PILARadio ) PILARadio 88.6 FM & DH Production menghadirkan group band Hijau Daun di PILARadio ON Stage di Grage City Mall. Band yang selalu mengeluarkan lagu dan berhasil menjadi hits ini beranggotakan Dide (vokal), Richan (bass), Arya (gitar), Aray (gitar), dan Rio (additional drummer) akan tampil maksimal menghibur Fans dan masyarakat Cirebon pada umumnya.

 

Menurut Rommy Brommansyah selaku Station Manager Pilaradio, program PILARADIO ON STAGE akan selalu menghadirkan artis-artis ternama, dengan bertujuan juga untuk mendekatkan artis dengan fansnya. Lebih hebatnya lagi program ini Gratis untuk masyarakat cirebon. Semoga dengan hadirnya Hijau Daun bisa memuaskan rasa kangennya terhadap grup band yang telah memiliki hits Suara (kuberharap) ini.

BACA YUK:  Local Heroes hingga Juara Superstar dan Superpreneur Siap Meriahkan Cirebon

 

Lutfi a.k.a eL selaku Program & Music Director pun menambahkan Kami berharap , PILARadio On Stage Hijau Daun ini yang bakal di gelar Hari Jumat , 20 November 2015 di Grage City Mall Cirebon berjalan lancar dan Meriah. kedepan akan ada artis-artis lainnya yang siap menghibur Sobat Pilar dan Masyarakat Cirebon di PILARadio ON Stage. (rls)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *