H+3 Lebaran Idulfitri 2022, Arus Lalu Lintas di Jalur Tol dan Arteri Terpantau Ramai Lancar

Cirebon,- Arus balik kendaraan H+3 lebaran Idulfitri 2022 di jalur Pantura (Pantau Utara) Kota Cirebon mulai terpantau ramai. Kendaraan dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta didominasi kendaraan roda dua, Kamis (5/5/2022).

Arus balik lebaran sudah mulai terlihat sejak hari Rabu (4/5/2022). Sampai hari ini Kamis, kendaraan yang ingin kembali ke ibu kota terus mengalami peningkatan.

Seperti pantauan About Cirebon di Lampu Merah Pemuda, Kota Cirebon, masyarakat yang melakukan awal balik untuk menghindari kepadatan. Sampai saat ini, kondisi dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta maupun sebaliknya masib terpantau ramai.

BACA YUK:  Catat Tanggalnya, Grage Mall Bakal Gelar Late Night Sale

Sama seperti di jalur arteri, kondisi lalu lintas di jalur tol pun terpantau ramai lancar. Sepeti di Gerbang Tol Palimanan, Kendaraan dari arah Jawa Tengah ke Jakarta dan sebaliknya masih terpantau ramai lancar.

Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol. Drs. Suntana saat meninjau rest area KM 299 Tol Pejagan – Kanci, Kabupaten Cirebon memprediksi puncak arus balik lebaran 2022 terjadi pada 6,7 dan 8 Mei 2022 sudah berkurang sejak beberapa hari lalu.

“Hasil pantauan udara juga, arus balik di jalur tol dan jalur arteri relatif ramai lancar. Bahkan, arus kendaraan dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah pun hingga kini masih ramai,” kata Suntana.

BACA YUK:  Reses Masa Persidangan I Tahun 2024, Ahmad Syauqi Dapat Keluhan Infrastruktur Hingga Pengembangan UMKM

Namun, kata Suntana, secara umum situasi masih kondusif, termasuk di jalur wisata seperti Lembang dan Puncak Bogor. Untuk jalur wisata puncak Bogor, Kapolres Bogor menerapkan diskresi khusus untuk mengurai arus kendaraan yang datang maupun yang hendak meninggalkan kawasan tersebut. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *