Forum Saresehan Kota Cirebon Gelar Dialog Strategis Nasional

Cirebon, 27 Januari 2017,- Forum Saresehan Kota Cirebon (Sekoci) menggelar dialog strategis nasional yang digelar di Islamic Center Masjid At-Taqwa, Kota Cirebon, Jalan Kartini, Jumat (27/01/2017).

Wawan Hermawan, selaku Kordinator Forum Sekoci mengatakan, dialog strategis nasional adalah sebuah acara yang digagas oleh forum Saresehan Kota Cirebon. Forum ini relatif baru dibentuk bersama teman-teman aktifis dan masyarakat yang dijadikan sebagai wadah untuk berbagi gagasan berbagai persoalan yang ada terutama berkaitan dengan Kota Cirebon.

Dengan bertajuk “Pengaruh Infrakstruktur Transportasi Publik Terhadap Peningkatan Perekonomian Masyarakat”, Dialog strategis Nasional, karena memang peningkatan infrakstruktur adalah program nasional yang akan berimbas pada peningkatan perekonomian masyarakat.

BACA YUK:  Ratusan Peserta Hadiri Job Expo 2024 BTPN Syariah di Kota Cirebon

“Kota Cirebon berawal dari kota transit dan hari ini sudah ada 2 fasilitas besar dari sisi infrakstruktur transportasi yaitu Bandara Kertajati di Majalengka dan juga Tol Cipali,” ujarnya.

Pembicara dalam Dialog Strategis Nasional dihadiri Anggota DPRD Kota Cirebon Dani Mardani, SH, MH, Mantan Walikota Cirebon Subardi, Edi Mulyana Tokoh Akademisi, dan Yudi Wahono Seketaris DPUPR Kota Cirebon.

Keluarga besar masyarakat Kota Cirebon dalam Forum Sekoci berharap, dapat mengubah Kota Cirebon dari kota transit menjadi kota tujuan. Ini juga berkaitan dengan kesiapan Kota Cirebon untuk menyambut baik dari perkembangan insfratruktur.

BACA YUK:  Bikin Nyaman, Rest Area di Pantura Cirebon Ini Sediakan Tenda Keluarga dan Cukur Gratis

“Mudah-mudahan, dari dialog strategis nasional ini muncul kesimpulan-kesimpulan dalam bentuk rekomendasi yang nantinya akan dijadikan sebagai bahan pertimbangan untuk pemerintah Kota Cirebon yang dapat berimbas oleh perekonomian masyarakat,” pungkasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *