CSB Mall Siap Dukung Asian Games 2018, ini Persiapannya

Cirebon,- Jelang pelaksanaan Asian Games XVIII, CSB Mall mendukung penuh dengan memberikan kenyamanan, kemudahan untuk para atlet Asian Games.

Kota Cirebon menjadi tempat menginap para atlet Cabang Olahrga (Cabor) Canon, yang akan berlaga di Bendungan Renteng, Kabupaten Majalengka, pada bulan Agustus 2018.

Gunadi Iksan, selaku General Manager CSB Mall mengatakan CSB Mall akan memeriahkan mall dengan berbagai perna- pernik Asian Games dan menyediakan pos pelayanan terpadu.

“Pos Pelayanan terpadu, akan disiapkan di loby depan dekat dengan customer service,” ujarnya, Selasa (31/7/2018).

BACA YUK:  Uniqlo Siap Buka Toko Pertama di Kota Cirebon Jumat 29 Maret 2024

Ia menjelaskan, pos pelayanan terpadu bekerja sama dengan pihak kepolisian dari Polres Cirebon Kota. Pos pelayanan terpadu tersebut bisa digunakan sebagai pusat informasi dan pengamanan.

“Kami juga sudah berkordinasi dengan pihak kepolisian dan pemerintah daerah, karena kan atlet Asian Games ada yang menginap di Swiss-Belhotel Cirebon,” bebernya.

Pos Pelayan Informasi di CSB Mall, kata Gunadi, akan dihias juga dengan tema Asian Games. Sehingga, turis atau atlet Asian Games bisa menanyakan informasi apapun di pos pelayanan tersebut.

BACA YUK:  Soal Kader Mundur, Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jabar: Itu Hal yang Biasa

“Pos Pelayanan dan suasana di mall akan dibangun sebelum tanggal 18 Agustus 2018,” jelasnya.

Selain itu, pihak CSB Mall sudah menyiapkan metal detektor untuk meningkatkan keamanan jelang Asian Games 2018.

“Kami sudah persiapkan itu, sesuai dengan standar keamanan mall,” tutupnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *