Beginilah Kondisi Rizki Bocah 5 Tahun yang Menderita Meningitis

Cirebon,- Sungguh malang nasib Muhammad Rizki umur 5 tahun yang tinggal di Desa Sutawinangin, Gg. Pecilon Indah 6, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon.

Sejak tahun 2013, Rizki sudah mengidap meningitis atau penyakit radang otak yang menyebabkan koma selama 4 tahun. Rizki tak bisa bermain seperti teman-teman seusianya.

[Baca ya : Rumah Nenek Juju di Desa Sutawinangun Kabupaten Cirebon Ambruk]

Untuk makan dan minuman saja, Rizki harus menggunakan selang yang dipasang pada hidungnya. Neneknya, Satriawati tak kuasa menahan air mata saat teman-teman media menanyakan kondisi Rizki.

BACA YUK:  Inilah Jadwal Penukaran Uang Rupiah di Wilayah Kantor Bank Indonesia Cirebon

“Awalnya, Rizki masih berusia 1 tahun, saat itu Rizki terpleset dan terjatuh kena bagian belakang kepala, lalu mengalami panas dan kejang,” ujar Satriawati sambil menahan tangis, Rabu (7/2/2018).

Kata dia, Rizki langsung dibawa berobat ke rumah sakit, saat itu dokter langsung bilang kalau Rizki kena meningitis atau radang otak.

“Semenjak itu, selalu berobat jalan ke rumah sakit, dokter yang memeriksa Rizki selalu bilang ada penyakit lainnya selain meningitis sampai akhirnya bertumpuk-tumpuk penyakit,” bebernya.

Untuk makan, Rizki diberi susu formula dengan cara disuntikkan pada selang yang menempel di hidungnya. Orang tua Rizki menitipkan kepada neneknya, namun ibunya selalu menjenguk Rizki seminggu sekali.

BACA YUK:  Satlantas Polres Cirebon Kota Gandeng Pendongeng Terkenal Kota Cirebon Hibur Pemudik

“Ibunya Rizki, ikut dengan mertuanya, karena ibunya punya anak kecil lagi, tapi seminggu sekali sering kesini,” jelas Satri.

Lanjut dia, Rizki selalu diberi obat apa adanya seperti paracetamol, karena untuk menebus obatnya tidak mampu, walaupun sudah menggunakan BPJS.

“Saya gak mampu beli obatnya, dokter pun pernah menawarkan obat-obatan, namun saya gak mampu beli,” ungkap Satri sambil menghapus air mata yang jatuh dipipinya.

Ia berharap, Rizki bisa sehat kembali dan bermain bersama teman-teman seusianya.

Sementara itu, kondisi Rizki langsung diketahui oleh Hj Fifi Sofiah Effendi, Ketua Yayasan Baitul Ilmi Kota Cirebon.

BACA YUK:  Masjid Agung Sang Cipta Rasa, Konon Dibangun Hanya Satu Hari Satu Malam

Pihaknya langsung membawa Rizki untuk diberikan perawatan di Rumah Sakit Permata Cirebon. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *