Toko Buwah Cirebon Ajak Masyarakat Terapkan Pola Hidup Sehat dengan Lari Pagi

Cirebon,- Salah satu toko buah di Kota Cirebon yakni Toko Buwah mengajak masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat. Pesan ini disampaikan oleh Toko Buwah yang berlokasi di Jalan Garuda Nomor 6B Pekiringan Kecamatan Kesambi Kota Cirebon dengan mengadakan lari pagi, Minggu (24/09/2023)

Lari pagi yang menempuh jarak kurang lebih 6 km ini berkolaborasi dengan Cirebon Runners dan terbuka untuk umum. Lari pagi yang dimulai dari Toko Buwah melalui jalan-jalan utama di Kota Cirebon seperti Jalan Ciptomangunkusumo, Jalan Sudarsono, Kesambi, Kawasan BAT lalu kembali ke Toko Buwah.

Owner Toko Buwah Lina Widjaja mengatakan, lari pagi merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kesehatan. Oleh karena itu, olahraga yang satu ini cocok dilakukan oleh anak-anak maupun orang dewasa.

BACA YUK:  Kedatangan Penumpang Kereta Api di Daop 3 Cirebon Mulai Meningkat

“Kami mengadakan kegiatan lari pagi menggandeng Cirebon Runners untuk memberikan pesan kepada masyarakat agar menerapkan pola hidup sehat,” tambah Lina.

Lari pagi bersama Cirebon Runners dengan start di Toko Buwah Cirebon

Ia melanjutkan, untuk menerapkan pola hidup sehat tidak perlu mengeluarkan uang banyak asalkan dilakukan secara rutin dan dengan olahraga yang sederhana.

“Dengan olahraga yang paling sederhana dan mudah sekalipun kita bisa mendapatkan manfaat yang besar. Contohnya jalan kaki, lari pagi itu bisa dilakukan dengan mudah dan kapan saja,” imbuhnya.

BACA YUK:  Bupati Imron Janjikan Hadiah Umroh Kepada Desa yang Lunas PBB 100 Persen

Sementara itu, Toko Buwah sendiri menyediakan buah segar baik yang berasal dari dalam negeri maupun impor. Buah lokal yang dijual di Toko Buwah berkualitas ekspor sementara buah impor memiliki karakteristik tersendiri yakni yang eksotis bahkan yang sulit didapatkan.

“Kami menyediakan buah lokal dan impor dengan kualitas terbaik. Buah impor yang kita jual segar, eksotis dan unik. Yang lokal kualitasnya ekspor dan premium. Kualitas ini yang membedakan buah yang ada di Toko Buwah dengan tempat lain,” terangnya.

Selain itu, di Toko Buwah yang mulai buka di awal Agustus 2023 ini juga tersedia makanan ringan atau snack lokal dan impor.

BACA YUK:  Pj Wali Kota Minta Perumda Air Minum Tirta Giri Nata Fokus terhadap Penurunan Tingkat Kehilangan Air

“Snack juga ada yang lokal biasanya dari UMKM dan snack impor,” ujarnya.

Buah menjadi kebutuhan untuk memenuhi nutrisi bagi tubuh. Oleh karena itu, ia menjual buah dengan kualitas terbaik sehingga layak dikonsumsi dan dapat mendukung kesehatan dengan baik.

“Buah-buahan yang baik akan berdampak positif bagi kesehatan. Oleh karena itu, buah yang kami jual selalu terjaga kesegaran dan kualitasnya,” pungkasnya.

Nah bagi warga Cirebon dan sekitarnya, untuk mendapatkan buah yang berkualitas, bisa datang ke Toko Buwah yang buka setiap hari jam 09.00-19.00 WIB.

Pembelian juga bisa dilakukan online via Whatsapp ke nomor 085712221391 dan bisa mengikuti akun Instagramnya @buwahcirebon. (Adv)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *