Kirab Merah Putih dari Balai Kota Cirebon Menuju Astana Gunung Jati

Cirebon,- Kirab Merah Putih dalam rangka HUT ke-76 TNI, membawa bendera pusaka dari Balai Kota Cirebon menuju Astana Gunung Jati, Kabupaten Cirebon Sabtu (9/10/2021).

Pantauan About Cirebon, Wali Kota Cirebon Drs. Nashrudin Azis menyerahkan bendera pusaka merah putih kepada Paskibraka Kota Cirebon untuk dibawa ke Astana Gunung Jati.

Bendera merah putih tersebut disemayamkan dan dibacakan Al-Quran hingga khatam di makam Kanjeng Sunan Gunung Jati. Setelah itu, bendera merah putih yang sudah dibacakan Al-Quran akan dibawa kembali dari Astana Gunung Jati ke Balai Kota Cirebon. Minggu (10/10/2021).

BACA YUK:  Pj Wali Kota Ikuti Jalan Sehat Hari Jadi ke-66 Perumda Air Minum Tirta Giri Nata

Baca Yuk : Habib Luthfi bin Yahya akan Hadiri Tausiyah Kebangsaan di Balai Kota Cirebon

Iring-iringan Kirab Merah Putih dengan kendaraan roda empat diikuti Walikota Cirebon, KH. Musthofa Aqiel Siroj pimpinan pesantren KHAS Kempek.

Setiba di Astana Gunung Jati, anggota Paskibraka menyerahkan kotak kayu berisi bendera merah putih yang diterima langsung oleh Patih Kesultanan Kanoman, Pangeran Raja Muhammad Qodiran.

“Kegiatan ini dilakukan untuk mengkirabkan bendera pusaka merah putih. Bendera ini menunjukkan nilai-nilai kebangsaan,” ujar Azis.

Menurut Azis, kirab merah putih merupakan ide dari Maulana Al Habib Muhammad Luthfi bin Ali Hasyim bin Yahya atau Habib Luthfi. Selain digelar untuk menanamkan nilai-nilai kebangsaan, kirab ini juga dilakukan sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *