Bupati Cirebon : Perayaan Natal di Kabupaten Cirebon Berjalan dengan Baik dan Aman

Cirebon,- Bupati Cirebon Drs.H.Imron, M.Ag beserta Wakil Bupati Cirebon, Wahyu Tjiptaningsih, SE, M.Si dan sejumlah Forum Komunikasi Pimpinan Kepala Daerah (Forkopimda) Kabupaten Cirebon, melakukan monitoring perayaan natal di Kabupaten Cirebon.

Bupati beserta rombongan mengunjungi sejumlah gereja, diantaranya yaitu GPDI Jemaat Anugerah Sindanglaut dan Rumah Ibadah HKBP Ciledug. Dalam kesempatan tersebut Imron mengatakan, bahwa perayaan Natal di Kabupaten Cirebon berjalan dengan baik dan kondusif.

“Perayaan Natal di Kabupaten Cirbeon berjalan dengan baik tanpa ada permasalahan,” kata Imron.

Imron juga mengharapkan, perayaan natal ini, diharapkan nantinya bisa membawa kedamaian bagi semua umat manusia, terutama warga Kabupaten Cirebon. Imron menyebut, bahwa Kabupaten Cirebon merupakan wilayah yang multi etnis, ras ataupun agama.

BACA YUK:  691 PPK Dilantik, Pj Wali Kota Cirebon Minta PPPK Berikan Pengabdian dan Pelayanan yang Terbaik

Oleh karena itu, pihaknya mengajak kepada seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Cirebon, untuk bersama-sama membangun Kabupaten Cirebon. Walaupun jemaat dari HKBP merupakan warga Batak, namun menurut Imron, mayoritas sudah cukup lama tinggal di Kabupaten Cirebon.

” Oleh karena itu, saya ajak kepada semuanya, untuk bersama-sama membangun Kabupaten Cirebon,” ujar Imron.

Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman menuturkan, bahwa perayaan Natal di Kabupaten Cirebon berjalan dengan aman. Ia menjelaskan, ada sebanyak 13 gereja di Kabupaten Cirebon yang melaksanakan perayaan Natal. Arif menegaskan, bahwa perayaan natal di seluruh gereja di Kabupaten Cirebon berjalan dengan kondusif.

BACA YUK:  Tinjau Bendungan Ambit, Bupati Cirebon Pastikan Akan Ada Normalisasi

Menurut Arif, berjalannya perayaan natal dengan aman dan kondusif, merupakan salah satu wujud toleransi dan persatuan yang tercipta di masyarakat Kabupaten Cirebon.

” Hal ini yang perlu diwariskan kepada anak cucu kita,” kata Arif.

Sebelumnya jajaran Satsamapta Polresta Cirebon dan Unit Jibom Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jabar juga melaksanakan sterilisasi di gereja-gereja tersebut. Selain itu, rombongan Forkopimda Kabupaten Cirebon turut memantau kesiapsiagaan para personel yang ditempatkan di Pospam Lemahabang.

Arif mengatakan, monitoring kali ini untuk memastikan perayaan Hari Natal di wilayah Kabupaten Cirebon berjalan lancar dan kondusif. Sehingga masyarakat dapat merayakan Hari Natal dengan aman dan nyaman.

BACA YUK:  Rangkaian Hari Pers Nasional, Rakernas SMSI Sepakati 3 Agenda Utama

“Kami juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam pengamanan Hari Natal di Kabupaten Cirebon sehingga saudara-saudara kita dapat merayakannya dengan aman dan nyaman,” kata Arif. (rls)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *