Tropikana Waterpark Cirebon Siap Dibuka, Ada 6 Jenis Kolam Renang yang Ditawarkan

Cirebon,- Tropikana Waterpark Cirebon yang merupakan objek wisata terbaru yang menyajikan beragam jenis kolam renang dan beragam fasilitas wahana air akan segera dibuka dalam waktu dekat. Berlokasi di kawasan Ramayana Cirebon Square, Plered, Kabupaten Cirebon, Tropikana Waterpark Cirebon itu memiliki 6 jenis kolam renang.

Brensandy, selaku General Manager Tropicana Waterpark mengatakan Tropikana Waterpark Cirebon merupakan cabang kedua, yang sebelumnya sudah ada di Cimone Tangerang. Berbeda dari sebelumnya, lanjut Brensandy, konsep Tropikana Waterpark Cirebon mengusung desain ala aesthetic yang instagrammable.

“Tropikana Waterpark ini menjadi salah satu waterpark pertama yang aesthetic di Indonesia. Dan yang membedakan dari waterpark lainnya adalah dari jenis-jenis kolam renang yang ditawarkan,” ujar Brensandy saat ditemui About Cirebon, Senin (4/12/2023).

Tropikana Waterpark yang di dalam naungan Ramayana Group ini, kata Brensandy, ingin membuat waterpark tidak hanya menjadi tempat bermain air saja, tetapi bisa menjadi tempat untuk photo spot yang Instagrammable.

“Jadi tidak hanya detail dari kolamnya yang banyak jenis, tetapi kita ingin membuat waterpark yang berbeda dari yang lain, bahkan Tropikana Waterpark yang sudah ada di Cimone. Karena kita ingin di setiap kotanya akan mengusung konsep yang berbeda-beda,” jelasnya.

BACA YUK:  Jadwal Bioskop Cirebon 25 Maret 2024, Film Horor Terbaru Kurban Budak Iblis

Untuk di Tropikana Waterpark Cirebon, menurut Brensandy, mengusung konsep ala Maroco. Tambahnya, terdapat 6 jenis kolam renang seperti Kids Pool, Toddler Pool, Kolam Arus, Kolam Ombak, Tower Slide dan Semi Olympic Pool.

Kids Pool Pool atau kolam renang anak dilengkapi dengan perosotan dan permainan anak yang menjamin si kecil betah main lama- lama. Selanjutnya, ada Indoor Baby Pool atau kolam renang bayi. Kedalamannya yang dangkal dan dipenuhi mainan cantik, cocok untuk menghabiskan liburan bersama buah hati.

BACA YUK:  Jadwal Bioskop Cirebon 1 Maret 2024, Ada Film Horor Exhuma dan Thriller Miller's Girl

Ketiga, ada Semi-Olympic Pool, tempat melatih ketangkasan dan kecepatan dalam berenang. Keempat, ada River Pool atau kolam arus tempat pengunjung bisa bersantai setelah uji adrenalin di Tower Slides. Menariknya, pengunjung bisa mencoba bermacam jenis perosotan mulai dari yang mudah hingga yang paling menantang.

“Berbeda dari cabang di Cimone, Tropikana Waterpark menghadirkan sebuah kolam baru khusus di Cirebon. Wave Pool atau kolam ombak adalah kolam baru yang dibangun di Cirebon. Dilengkapi dengan panggung di atasnya,” jelasnya.

Masih dengan nuansa khas Maroko yang ciamik di setiap sudutnya, Paradiso menjadi tempat yang tepat untuk beristirahat. Pengunjung bisa memanjakan lidah mereka dengan beragam makanan dan minuman yang ditawarkan dengan menu andalannya berupa ayam paradiso.

Jam operasional Tropikana Waterpark dan Paradiso mulai dari pukul 09.00 – 18.00 WIB pada Senin hingga Jumat. Sedangkan pada Sabtu, Minggu, Libur Nasional, dan Cuti Bersama, jam operasional dimulai dari pukul 08.00-18.00 WIB.

BACA YUK:  Terapkan Friday Car Free, Pj Gubernur Jabar Ngantor ke Gedung Sate Naik Bus Bersama Pegawai

“Pengunjung bebas bermain selama jam operasional berlangsung. Harga tiket Tropikana diberandol mulai dari Rp50.000 dan ada beberapa paket yang nantinya bisa dipilih oleh pengunjung,” katanya.

“Kita berharap Tropikana Waterpark Cirebon ini menjadi salah satu Waterpark terlengkap di Cirebon dan menjadi One Stop Entertainment. Satu keluarga bisa datang untuk bisa menikmati semuanya, bisa berbelanja kebutuhan sehari-hari, liburan, ada permainan games, hingga mini go car,” sambungnya.

Untuk yang ingin menikmati wahana air yang ada di Tropikana Waterpark Cirebon ini harus bersabar. Pasalnya, Tropikana Waterpark Cirebon akan buka dalam waktu dekat ini.

“Bukanya di awal bulan Desember 2023 ini, tapi untuk tanggalnya akan kami infokan secepatnya,” pungkas Brensandy. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *