Nikmati Kenyamanan dengan Taksi Bandara

Setiap orang dalam travelling ingin selalu mendapatkan kenyamanan dalam kendaraan yang ditumpanginya.

Inilah kisah berbagi pengalaman yang dialami Shofa saat menghadiri wisuda adiknya yang kuliah di Universitas Brawijaya Malang dengan menggunakan layanan taksi dari Bandara Soekarno Hatta menuju Stasiun Gambir. Untuk melihat jadwal taksi bandara, kamu bisa lihat info taxi bandara lengkap di aplikasi Traveloka.

Jumat pagi, dengan menggunakan kereta api Argo Jati dari Cirebon ke Stasiun Gambir (Jakarta) membutuhkan waktu sekitar 3 jam. Perjalanan dilanjutkan menuju Bandara Soekarno Hatta bisa menggunakan taksi dengan memakan waktu sekitar 1 jam.

Dengan menggunakan taksi, tibalah di Bandara Soekarno Hatta untuk menuju penerbangan ke Kota Malang yakni Bandara Abdul Rachman Saleh dengan waktu tempuh 1 jam 35 hari, akhirnya sore hari tiba di Kota Malang.

Di Kota Malang ini, banyak tempat wisata yang layak dikunjungi yakni Museum Angkut. Di museum yang menggunakan tagline Transportasi Menembus Ruang dan Waktu, kita bisa belajar banyak tentang transportasi yang merupakan bagian dari peradaban dari waktu ke waktu.

BACA YUK:  Pj Wali Kota Cirebon Berkomitmen Siap Kerja Sama dengan Pemilik Media Online di Cirebon

Yang tak kalah menariknya berwisata tentang buah-buahan khususnya apel. Perjalanan tertuju ke Kusuma Agrowisata Batu yang merupakan salah satu tempat wisata yang berisi kegiatan petik apel. Di tempat ini, para wisatawan dapat menikmati kesejukan dan keindahan panorama Kota Batu karena tempat wisata ini terletak 1000 meter diatas permukaan laut.

Oh iya, di Universitas Brawijaya ini juga tersedia Guest House yang cukup nyaman dan terletak di kawasan kampus. Untuk menghadiri wisuda adiknya, Shofa hanya cukup berjalan kaki beberapa menit ke tempat wisuda.

Setelah beberapa hari di Malang, kini tiba saatnya meninggalkan Kota Malang menuju Cirebon kembali. Dengan menggunakan penerbangan dari Bandara Abdul Rachman Saleh di siang hari, akhirnya tiba juga di Bandara Soekarno Hatta dengan selamat.
Nah, dari Bandara Soekarno Hatta menuju ke Stasiun Gambir, banyak transportasi pilihan kesana. Namun, Shofa lebih memilih taksi bandara yang memiliki beberapa unggulan yang bisa dipesan di Traveloka.

BACA YUK:  PSU di TPS 62 Pegambiran Diselenggarakan di Lokasi Saat Pemilu 14 Februari 2024

Inilah beberapa keuntungan menggunakan taksi bandara Soekarno Hatta :
Nyaman, naik taksi bandara menuju Stasiun Gambir sangat nyaman. Selepas perjalanan dari luar kota dan merasa lelah, taksi ini sangat nyaman sampai di tempat di tujuan.
Lebih Cepat, dibandingkan dengan layanan angkutan umum dari Bandara ke Stasiun Gambir yang menggunakan bis, taksi bandara ini lebih cepat sehingga tidak perlu tertinggal dengan kereta yang sudah dipesan.
Harga Pasti, layanan taksi bandara via Traveloka, penumpang akan mendapatkan harga yang pasti karena sudah termasuk biaya tol , parkir dan lainnya. Biaya ini sudah bisa diketahui lebih awal.
Sopir Ramah, saat bepergian dari luar kota, tentunya barang bawaan lebih banyak dari semula baik setelah shopping maupun membeli oleh-oleh untuk para kerabat. Nah, para sopir taksi ini sangat ramah dan mau membantu brang bawaan untuk bisa masuk ke taksi.
Aman, tanpa perlu ada rasa was-was, identitas para sopir taksi dan kendaraannya sangat jelas, sehingga jika terjadi sesuatu bisa lebih cepat solusinya.

BACA YUK:  Lebaran Idulfitri, Goa Sunyaragi Tetap Buka Sambut Pengunjung

Layanan Traveloka untuk taksi bandara ini sangat berkesan. Traveloka menggandeng partner yang tepercaya. Untuk kenyamanan penumpang, Traveloka telah bekerja sama dengan penyedia jasa transportasi paling berpengalaman dan mempunyai kredibilitas yang tinggi, seperti Golden Bird, Big Bird Airport Shuttle, Conxxe, KLIA Ekspres, XTrans, Jackal Holidays, Damri, XTrans, Kanigara Trans dan lainnya.

Dan akhirnya kurang dari 1 jam dari Bandara Soekarno Hatta menuju Stasiun Gambir dan dilanjut menuju Cirebon dengan menggunakan kereta api Cirebon Express.

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *