XL Selenggarakan Uji Kesiapan Jaringan Jelang Ramadhan & Lebaran

Uji sinyal dilakukan mulai 6-7 Juli 2012 di sepanjang jalur mudik pelanggan di berbagai wilayah di seluruh Indonesia, yaitu Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Yogyakarta, Solo, Lampung, Medan, Palembang, Pekanbaru, Padang, Banjarmasin, Bali, Lombok dan Makassar. Uji kesiapan jaringan ini dilakukan menggunakan berbagai moda transportasi melalui jalur darat, dengan kendaraan bermotor (Lampung-Jakarta, Bandung-Jakarta, Semarang-Yogya-Solo, dan Surabaya-Yogya) dan kereta api (Jakarta-Semarang), serta jalur penyeberangan laut menggunakan ferry (Bakahauni-Merak dan Ketapang-Gilimanuk).

 

Uji sinyal yang dilakukan menggunakan peralatan dan metode standar yang diakui secara regulasi. Pengukuran dilakukan untuk mengetahui kekuatan dan kualitas sinyal di sepanjang daerah dan jalur yang dilalui. Pengukuran kualitas dilakukan pada layanan 2G dan 3G, mulai dari voice callvideo call, SMS (Short Message Service),  dan data (internet dan BlackBerry).

BACA YUK:  Tingkatkan Literasi Digital, PNM Cabang Cirebon Gelar PKU Akbar

 

Saat ini XL sehari-hari melayani trafik percakapan hingga 600 juta menit. Sementara untuk trafik SMS adalah 660 juta SMS, dan trafik data sebesar 52 Terabytes. Diperkirakan sepanjang Ramadhan dan Lebaran 2012 nanti akan terjadi lonjakan trafik hingga 20-30dari trafik normal sehari-hari.

 

Hasnul menambahkan, jaringan XL didukung oleh teknologi yang canggih yang antara lain adalah MSC pool dan SGSN in pool untuk 3G secara nasional. Dengan menerapkan sistem pool ini, jaringan XL Axiata akan terlindung dari lonjakan trafik  pada  satu  lokasi tertentu  karena kapasitas jaringan tersebar di beberapa titik. Inovasi ini telah diterapkan XL sejak lebih dari 2 tahun terakhir.

BACA YUK:  OBH Combi Hadirkan OBH Combi Herbal Inovasi Terbaru Legakan Tenggorokan, Bantu Redakan Batuk

 

Untuk layanan BlackBerry, kini XL juga telah meningkatkan kapasitas bandwidth secara langsung ke RIM menjadi 6 Gbps untuk menjamin kenyamanan pelanggan. Koneksi ke RIM ini melalui 2 (dua) penyedia layanan infrastruktur yang berbeda (dual carrier partner). Selain itu, saat ini XL juga memiliki bandwidth internet ke International dengan kapasitas 7 Gpbs yang bisa di upgrade setiap saat menjadi sebesar N x Gbps  dan di gunakan untuk berbagai macam keperluan layanan internet XL baik pelanggan corporate maupun pelanggan regular.

 

Selain itu, untuk memenuhi kebutuhan pelanggan atas layanan akses internet dan data yang berkualitas prima, XL menyediakan layanan HotRod 3G+ dengan berbagai pilihan paket yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan. Layanan internet ini memberikan jaminan kualitas akses yang cepat dan jernih. XL terus memperluas cakupan HotRod 3G+ ini. Hingga saat ini, sebanyak 22 area di Jakarta, Medan, Bekasi, Depok, Tangerang, Surabaya, Palembang, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Serang, Bogor, Makasar, mataram, Batam, Pekanbaru, Lampung, Purwakarta, Cirebon, Tegal, Solo dan Banjarmasin kota yang terlayani oleh HodRod 3G.     

BACA YUK:  Frisian Flag Indonesia Gandeng Octopus Perkuat Program Pemilahan Sampah

 

Dengan melayani lebih dari 46 juta pelanggan, saat ini jaringan XL di seluruh Indonesia diperkuat dengan lebih dari 30 ribu BTS (Base Transceiver Station, 2G/3G) juga jaringan backbone fiber optic yang membentang di sepanjang pulau Jawa dan tersambung melalui jaringan kabel bawah laut ke Sumatera, Batam, Kalimantan dan Sulawesi,

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *