Wakil Wali Kota: Perwakilan Jaka Rara 2022 Bisa Bawa Nama Baik Kota Cirebon

Cirebon,- Malam final pemilihan Jaka Rara Kota Cirebon tahun 2022 berlangsung di Ballroom Luxton Hotel, Jalan RA Kartini, Kota Cirebon, Sabtu (2/7/2022) malam.

Pada malam tersebut seluruh peserta diadu wawasan, kemampuan, kreatifitas hingga bakat atau talenta yang dimiliki para peserta. 11 pasang Jaka Rara Kota Cirebon tahun 2022 berkompetisi dan mengeluarkan wawasannya.

Wakil Walikota Cirebon, Dra. Eti Herawati mengatakan malam final Jaka Rara Kota Cirebon tahun 2022 berjalan sukses. Pihaknya berharap perwakilan Jaka Rara terpilih bisa membawa nama Kota Cirebon ke kancah Jawa Barat.

BACA YUK:  Hari Pertama Work From Destination, Disbudpar Kota Cirebon Gelar Silaturahmi

“Alhamdulillah acara berjalan sukses, Harapannya tentu hasil dari 11 pasang Jaka Rara ini bisa diberdayakan untuk berbagai kegiatan,” ujar Eti usai acara.

Menurut Eti, potensi finalis Jaka Rara Kota Cirebon tahun 2022 sangat luar biasa bagus. Anak-anak muda yang memiliki potensi dan digali kreatifitasnya.

“Saya tentu mengucapkan terima kasih kepada panitia, mudah-mudahan ke depan bisa menghasilkan anak muda yang potensial,” kata Eti.

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Kadisbudpar) Kota Cirebon, Agus Sukmanjaya mengatakan hasil dari malam final Jaka Rara Kota Cirebon sudah mendapatkan hasilnya, ada 3 Jaka Rara Utama, Madya, dan Muda. Selebihnya, lanjut Agus, bagaimana dia mengimplementasikan terkait penghargaan yang sudah diterima.

BACA YUK:  Mulai 6 Maret 2024, KAI Buka Tiket KA Tambahan Lebaran

“Artinya dari dua sisi kami dengan paguyuban Jaka Rara sudah akan mulai harus melakukan pemantapan terkait dengan proses event-event yang lebih tinggi. Kedua, yang bersangkutan sendiri sudah harus mengevaluasi kekurangannya,” ujar Agus.

Setelah satu Minggu mereka beristirahat, kata Agus, akan dilakukan evaluasi dan menyusun perencanaan untuk jangka menengah dan panjangnya. Termasuk bagaiamana kita merekomendasikan dengan dinas-dinas lainnya.

“Mana yang cocok untuk literasi keuangan, mana yang cocok untuk hal-hal lain. Finalis Jaka Rara ini juga sudah pasti menjadi penggerak kegiatan di Disbudpar,” kata Agus.

BACA YUK:  Hadirkan Ustadz M. Faizar, Seruni dan Chefis Resto Gelar Talk Show dan Dialog Interaktif Mendeteksi Sihir dan Guna-guna

“Karena Paguyuban Jaka Rara itu bagian dari pembinaan kami, termasuk yang kemarin tidak lolos dalam 11 pasangan. Itu akan menjadi volunteer kita,” pungkasnya. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *