Wah, Penyerahan Perdana All New BR-V di Honda Mulya Putra Cirebon

Cirebon, – Honda Mulya Putra Cirebon yang berlokasi di Jalan Brigjen Darsono, Bypass Cirebon untuk pertama kalinya menyerahkan secara simbolis Honda BR-V kepada 5 orang pelanggan setia produk Honda, di dealer Honda Mulya Putra Cirebon, Minggu (16/1/2022).

Honda BR-V yang pertama diluncurkan pada 2016, melakukan full minor change di penghujung 2021. Kini All New BR-V hadir dengan perubahan total yang dibekali dengan mesin dan tekonologi terbaru.

General Manager Honda Mulya Putra Cirebon, Sylvia Malindo menuturkan penyerahan perdana all new BR-V ini merupakan program regional yang dilakukan serentak di seluruh dealer Honda se-Jawa barat. Penyerahan perdana dilakukan secara simbolis pada beberapa customer yang sudah melakukan pemesanan di 2021.

BACA YUK:  Meriahkan Ramadhan dengan Promo Dahsyat di Planet Surf Cirebon Superblok

“Dalam penyerahan perdana ini kami juga mengadakan showroom event, customer bisa melakukan test drive all new BR-V dan Honda City Hatchback RS,” tambahnya.

Selama acara berlangsung, pelanggan yang melakukan SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) juga berkesempatan untuk mengikuti undian lucky dip. Tak ketinggalan, Honda Mulya Putra Cirebon juga turut memberikan hadiah logam mulia, kepada lima customer yang menerima All New BR-V.

Sementara itu, Trainner Honda Mulya Putra Cirebon, Apendi Nurbi mengatakan sejak diluncurkannya hingga akhir 2021, ada 20 SPK untuk pembelian unit All New BR-V. Antusias masyarakat cukup tinggi karena All New BR-V dibanderol mulai dari Rp290juta an hingga Rp343juta dengan dilengkapi mesin dan teknologi terbaru.
“Mengusung Driving Redefined, All New BR-V menyuguhkan segudang penyegaran mulai dari interior luas, eksterior yang gagah, mesing bertenaga, hingga berbagai fitur canggih,” jelasnya.

BACA YUK:  Tingkatkan Kemampuan Para Guru TK, Perpustakaan Cirebon Power Gelar Pelatihan Menggambar

Beberapa fitur canggihnya yang hadir di All New BR-V antara lain Honda LaneWatch, Remote Engine Start, Walk-Away Auto Lock, serta Smart Entry System. Selain itu juga turut disematkan fitur keselamatan canggih Honda Sensing. Kehadiran teknologi Honda Sensing merupakan yang pertama kali bagi model Honda BR-V dan segmen low SUV.

“Fitur Honda Sensing sebelumnya hanya disematkan di mobil-mobil kelas atas seperti New Honda Odyssey, All New Honda Accord dan New Honda CR-V,” ungkapnya.

Honda Sensing adalah serangkaian teknologi keselamatan yang tujuannya memberi perlindungan menyeluruh bagi pengemudi dan penumpang. Caranya, dengan memberikan peringatan baik aktif maupun pasif untuk secara otomatis mengambil tindakan dan mengurangi risiko kecelakaan.

BACA YUK:  Buka Puasa di Swiss-Belhotel Cirebon, Bisa Dapat Hadiah Menginap

Sementara itu, All New Honda BR-V memiliki 5 varian yang bisa dipilih, yakni All New Honda BR-V S M/T, All New Honda BR-V E CVT, All New Honda BR-V E M/T, All New Honda BR-V Prestige CVT, dan All New Honda BR-V Prestige CVT with Honda Sensing. (*)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *