Wah Komplit, Buka Puasa di Kampoeng Ramadhan Aston Ada 86 Pilihan Menu

Cirebon,- Aston Cirebon Hotel & Convention Center akan kembali menyuguhkan paket buka puasa. Setelah sukses di tahun-tahun sebelumnya, selama Ramadan tahun 2022 ini Aston Cirebon kembali menghadirkan Kampoeng Ramadhan.

Hotel bintang empat yang terletak di Jalan Brigjen Darsono Bypass, Kabupaten Cirebon ini akan menyuguhkan 86 jenis menu di Kampoeng Ramadhan. Sajian buka puasa tersebut akan hadir di Oasis Bistro Aston Cirebon.

Uniknya, tamu yang ingin berbuka puasa di Kampoeng Ramadhan Aston Cirebon akan disuguhkan dengan menu-menu terbaik dari Executive Chef Aston Cirebon. Mulai dari menu khas Barat, Timur Tengah, Jepang, dan juga menu tradisional Indonesia.

BACA YUK:  Hendak Perang Sarung, 13 Pemuda di Cirebon Berhasil Diamankan Polisi

“Tahun-tahun sebelumnya kita sukses dengan beberapa menu ciri khas yang kami suguhkan seperti makanan khas Barat, Timur Tengah, dan ratusan makanan tradisional Indonesia. Tahun ini yang terbaru, kita menghadirkan menu khas Jepang yakni Sushi dan Smoked Beef Brisket,” ujar Anindya Vika, selaku Marketing Communication Aston Cirebon Hotel kepada About Cirebon, Selasa (1/3/2022).

Executive Chef Aston Cirebon

Vika menjelaskan Smoked Beef Brisket adalah daging brisket yang diolah dengan proses pengasapan selama minimal 12 jam di tungku khusus. Prosesnya dengan menggunakan kayu khusus agar menghasilkan rasa daging asap yang khas dan nikmat.

BACA YUK:  Kolaborasi dengan Bank bjb dan Bank DKI, Telkomsel Hadirkan Layanan Paket Hemat Lengkap

“Ada juga menu-menu terbaik yang akan kami suguhkan pada saat Kampoeng Ramadhan Aston,” kata Vika.

Soal harga, Vika menambahkan, paket buka puasa di Kampoeng Ramadhan Aston hanya dibandrol Rp. 228 ribu/ nett per orang. Sedangkan untuk anak usia 3 – 6 tahun hanya dibandrol Rp. 95 ribu/nett per anak.

“Paket buka puasa Kampoeng Ramadhan Aston Cirebon akan dibuka mulai tanggal 2 April sampai 1 Mei 2022. Kami juga memberikan Promo Buy 10 Get 1 Free sampai tanggal 8 April 2022,” katanya.

BACA YUK:  Antisipasi Lonjakan Trafik di Momen RAFI 2024, Telkomsel Optimalkan Kesiapan Jaringan

Sementara itu, Executive Chef Aston Cirebon Hotel & Convention Center, Angga Yundi menambahkan selama Kampoeng Ramadhan Aston berlangsung akan ada live cooking di salah satu stall. Hal tersebut, lanjut Angga, untuk memberikan pengalaman yang berbeda kepada pengunjung.

“Kami, Aston Cirebon Hotel selalu konsisten dan selalu total dalam menghadirkan suatu hidangan. Kami akan berikan pengalaman yang berbeda di Kampoeng Ramadhan Aston Cirebon,” kata Angga.

Untuk informasi dan pemesanan buka puasa di Kampoeng Aston, pelanggan bisa langsung menghubungi call center di nomor 0231 8298000 atau WhatsApp di nomor +62 817-4914-292. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *