Update di Kota Cirebon, Pasien Positif Covid-19 Bertambah Satu Orang

Cirebon,- Tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kota Cirebon kembali mengumumkan satu pasien terkonfirmasi positif Covid-19.

Dengan adanya penambahan satu pasien terkonfirmasi positif Covid-19, total pasien positif di Kota Cirebon menjadi 13 orang, 3 orang diantaranya masih dalam pengawasan, 8 orang sembuh, dan 2 orang meninggal dunia.

dr. Laelan Erwani, selaku Divisi Informasi dan Kehumasan Gugus Tugas Covid-19 Kota Cirebon mengatakan bahwa ada penambahan satu pasien terkonfirmasi positif Covid-19 dari cluster Sunyaragi berdasarkan hasil swab.

Baca yuk: Sempat Zero Kasus, Pasien Positif Covid-19 di Kota Cirebon Bertambah 2 Orang

BACA YUK:  Arus Balik Lebaran, Jurnalis di Cirebon Berikan Imbauan dengan Pantun Melalui Pengeras Suara

“Satu pasien baru yang terkonfirmasi Positif Covid-19 ini dari cluster Sunyaragi, setelah dilakukan swab,” ujar Laelan kepada About Cirebon, Kamis (25/6/2020).

Menurut Laelan, satu pasien baru terkonfirmasi positif Covid-19 berjenis kelamin laki-laki berusia 53 tahun berdasarkan hasil tracing atau kontak erat dengan dua pasien positif Covid-19 sebelumnya.

“Pasien ini memiliki riwayat kontak erat dengan dua pasien positif Covid-19 yang masih menjalani perawatan di salah satu rumah sakit. Dua pasien tersebut sebelumnya melakukan perjalanan ke wilayah epicentrum,” ungkapnya.

BACA YUK:  KAI Mohon Maaf Atas Keterlambatan KA Akibat Banjir Semarang, Saat ini Masih Perbaikan

Sementara itu, berdasarkan data di pusat informasi dan koordinasi Covid-19 Kota Cirebon tercatat kasus orang tanpa gejala (OTG) sebanyak 80 orang, 18 orang diantaranya masih dalam pemantauan, 62 orang selesai pemantauan.

Untuk kasus orang dalam pemantauan (ODP) di Kota Cirebon total sebanyak 350 orang dan semuanya selesai pemantauan.

Kemudian, untuk kasus pasien dalam pengawasan (PDP) di Kota Cirebon total sebanyak 12 orang, 10 orang diantaranya sembuh, dan 2 orang meninggal dunia. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *