Unik ! Ada Mie Yamien di Bungkus Krupuk Pangsit

Cirebon,- Menikmati Mie Yamien dengan tampilan mangkuk beling memang sudah biasa. Tapi, ada Mie Yamien yang unik berlokasi di ruko samping Yogya Grand Karanggetas. Disana ada mie yamien dengan mangkuk pangsit.

Keunikan ini menjadi ciri khas bagi Kedai Mie Kado Surabaya. Dengan mie dan resep khas Surabaya, menambah citarasa yang berbeda dibandingkan yamien pada umumnya di Cirebon.

“Saya melihat bahwa di Cirebon banyak sekali penikmat yamien, tapi saya ingin memulai usaha dengan tampilan dan rasa yang berbeda, dari situlah awal mula Mie Kado Surabaya ini ada,” jelas Pemilik Mie Kado Surabaya, Toto Surja kepada About Cirebon.

BACA YUK:  Inilah Lampu Merah di Kota Cirebon yang Tidak Ditutup Selama Arus Balik

Pangsit yang berbentuk mangkuk tersebut membungkus mie dengan varian asin dan manis yang bisa dipilih sesuai selera. Mie ini berhasil memberikan sensasi makan Yamien dengan cara yang unik dan spesial.

Tersedia juga berbagai topping yang bisa dipilih, seperti bakso sapi, bakso ikan, siomay, maupun otak-otak.

Harga yang ditawarkan cukup terjangkau, untuk satu porsi mie original mulai dari Rp10 ribu sampai dengan Rp25 ribu.
Sebenarnya, Mie Kado Surabaya ini sudah ada sejak 17 Agustus 2018 lalu, namun booming pada bulan September-Oktober ini. Mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa menyukai varian mie yang tersedia. Tidak hanya itu, dengan bentuknya yang unik, biasanya pengunjung memotret dan mempostingnya untuk dibagikan di media sosialnya masing-masing.

BACA YUK:  Panwascam Kejaksan Sudah 90 Persen Lakukan Penurunan APK di Masa Tenang

“Kedai kami buka mulai dari jam 10 pagi sampai jam 8 malam, bagi yang sibuk atau tak sempat ke tempat kami, bisa juga memesan melalui ojek online Mie Kado Surabaya,” terangnya.

Toto mengatakan, kedepannya akan membuka cabang baru di foodcourt Yogya Grand Cirebon dengan suasana dan pelayanan yang lebih nyaman.

Diakuinya, cukup banyak pengunjung yang merespons dan datang berkali-kali untuk membeli Mie Yamien miliknya. (AC560)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *