Ulang Tahun Pramita Lab ke-33, Terus Berkomitmen Tingkatkan Layanan dan Inovasi

Cirebon,- Pramita Lab Cabang Cirebon merayakan ulang tahun yang ke-33 bersama staf dan para pelanggan setianya di Jalan Ciptomangunkusumo No. 95 Cirebon, Rabu (07/10/2020).

Di masa pandemi ini, sebelum memasuki Klinik Pramita Lab, para customer dan lainnya diwajibkan mencuci tangan dengan sabun yang sudah disediakan di depan klinik, memakai masker serta pengukuran suhu sesuai dengan protokol kesehatan.

Dalam kesempatan tersebut, perayaan ulang tahun yang dilakukan dengan sederhana ini, pimpinan Pramita Lab Cabang Cirebon, memberikan kue ulang tahun kepada customer yang hadir.

BACA YUK:  5 TPS PSU, Pj Wali Kota Cirebon Harap Masyarakat Bisa Hadir

Menurut Kepala Pramita Lab Cabang Cirebon, Dhani Nugraha, di ulang tahun yang ke-33 ini, kami mengucapkan banyak terima kasih kepada para pelanggan atas segala dukungan dan kepercayaan yang diberikan kepada kami.

Lanjut Dhani, dalam kondisi pandemi ini, kami tetap berkomitmen memberikan kualitas layanan dan hasil dignosa yang bermutu tinggi melalui serangkaian pengawasan, inovasi dan pengembangan yang berkesinambungan.

Di tahun yang ke-33, Pramita Lab sudah mempunyai 34 cabang dan Insyaallah akan dibuka 2 cabang lagi yakni di Bali dan Tasikmalaya, hal ini menunjukan Pramita memberikan kontribusi kepada masyarakat dan mendukung program pemerintah.

BACA YUK:  Inilah Jadwal Penukaran Uang Rupiah di Wilayah Kantor Bank Indonesia Cirebon

“ Saat ini kamu juga menerima pemeriksaan diagnosa yang berkenaan dengan covid-19,” tambah Dhani.

Sementara itu, menurut Wakil Manager Marketing Pramita Lab Cabang Cirebon, Sri Rahayu Kuningsih, dalam merayakan ulang tahun ke-33 ini, Pramita Lab memberikan program berupa keringanan biaya sebesar 30% untuk yang registrasi selama bulan September 2020 pemeriksaannya dilakukan selama bulan Oktober 2020.

Kemudian ada juga keringanan biaya sebesar 25% selama 5 hari yakni 6 – 10 Oktober 2020 dan dilanjut dengan keringanan biaya sebesar 25% untuk registrasi di bulan Oktober yang pemeriksaannya dilakukan mulai November hingga Desember 2020. (AC400)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *