The GRAVITY SMA N 1 Kota Cirebon Siap Digelar

Cirebon, 23 Agustus 2015,- Press Conference acara The GRAVITY (The Grand Revolution Of SMANSA Creativity) yang digelar pada hari Sabtu (22/08/2015) di Ayam Bakar Petir Jalan Sudarsono Kota Cirebon.
Kegiatan The GRAVITY adalah sebuah apresiasi siswa dan siswi Smansa (SMA N 1 Kota Cirebon) dengan berbagai kegiatan yang positif dalam nilai-nilai Agama, Pendidikan, Kreatifitas dan Olahraga.
Ketua OSIS SMA N 1 Kota Cirebon, Muhammad Burhanudin Habibie mengatakan The GRAVITY merupakan acara yang dibuat oleh siswa-siswi SMA N 1 Kota Cirebon. Maksud dan tujuannya dapat mengapresiasikan kreatifitas siswa-siswi.
Habibie menambahkan acara ini bukan hanya pentas seni saja, tapi The Gravity adalah sebuah usungan dari sebuah misi sekolah SMA 1 Cirebon “ SMANSA KEREN SMANSA OKE Prestasi Yes “.
Raden Fadli Ketua Pelaksana acara The GRAVITY akan mendatangkan artis Ibu Kota seperti NIDJI, The Overtunes, Hivi, FDJ Una yang akan dilaksanakan pada hari Minggu 23 Agustus 2015 di mulai dari pukul 08.00 hingga 20.00 di Ballroom Aston Cirebon Jalan Brigjen Darsono By Pass.
Tak hanya itu, penampilan pembuka akan ada Tabib Qiu & SakiSokya Crew, Afif And Friends, Threesome Saparakanca dan Ammy Atmaja
Untuk acara The Gravity para siswa dan siswi Smansa tidak mewajibkan siswanya membeli tiket acara The GRAVITY, tambah Fadli.
Pihak Sekolah SMA N 1 Kota Cirebon mendukung penuh acara ini dan memberikan support kepada Siswa-siswi Smansa.
Harga tiket pre sale 1 khusus siswa Smansa Rp. 100.000,- sedangkan untuk umum Rp. 175.000,-. Pre sale 2, untuk siswa Smansa Rp. 125.000,- umum Rp. 200.000,-. Pre sale 3 untuk siswa Smansa Rp. 150.000,-. Sedangkan harga tiket couple umum Rp. 350.000,- dan tiket VIP Rp. 400.000,- termasuk meet and greet, snack dan tempat duduk. Jika ada yang membeli tiket meet and greet saja Rp. 150.000,-, tambah Habibie.
“Mudah-mudahan acara The GRAVITY bisa berjalan sukses dan lancar sesuai dengan yang sudah direncanakan”, harap Habibie. (AC212)