Tangkal Virus, Wali Kota Cirebon Gelorakan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat

Cirebon,- Dalam rangka melakukan upaya waspada virus Corona, Pemerintah Daerah (Pemda) Kota Cirebon bersama Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Kota Cirebon melakukan rapat koordinasi, Kamis (5/3/2020).

Rapat koordinasi yang berlangsung di Ruang Adipura Balai Kota Cirebon, Wali Kota Cirebon mengajak kepada masyarakat Kota Cirebon untuk hidup sehat.

Menurut Wali Kota Cirebon, Drs. Nashrudin Azis mengatakan langkah utama yang harus dilakukan yaitu bagaimana meningkatkan imunitas atau menjaga kekebalan tubuh.

“Cara yang paling efektif adalah kita harus mengkampanyekan hidup sehat kepada masyarakat,” ujarnya saat rapat koordinasi.

BACA YUK:  DPRD Kota Cirebon dan Tim Asistensi Fokus Bahas Perubahan Ruang TPU Sunyaragi

Lanjut Azis, kampanye hidup sehat ini diawali Pemerintah Daerah dari Dinas terkait kemudian berkoordinasi dengan para Camat, dan para Camat menyampaikan kembali ke Lurah untuk kembali menggelorakan gerakan masyarakat hidup sehat.

“Gerakan masyarakat hidup sehat ini berupa olahraga, makan makanan yang bergizi dilengkapi dengan sayuran dan buah yang diinsentifkan,” beber Azis.

Selain itu, Azis meminta untuk membuat spanduk yang dipasang diberbagai sudut kota agar bisa dan dimengerti oleh masyarakat.

“Setiap RW dan RT yang ada di Kota Cirebon dilibatkan untuk menjadi pemantau dan pemerhati,” jelasnya.

BACA YUK:  Info Loker! Lowongan Kerja Terbaru untuk Sim Group di Adira Finance di bulan April 2024

Jadi, kata Azis, mereka bertugas untuk memantau dan memperhatikan jika ada warga, baik warga setempat maupun warga pendatang yang mengalami sakit mirip gejala terpapar virus Corona.

“Bila menemukan ada warga yang mengalami sakit mirip gejala virus Corona, segera laporkan ke puskesmas atau petugas kesehatan terdekat,” kata Azis.

Azis pun menghimbau kepada seluruh masyarakat Kota Cirebon agar tidak panik menghadapi penyebaran virus Corona. Namun yang utama adalah jaga kesehatan dan lakukan pola hidup sehat.

“Dengan pola hidup sehat, semua virus tidak akan bisa masuk kedalam tubuh. Minum jamu seperti temulawak,” pungkasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *