Stasiun Kejaksan Sudah Mulai Dipadati Pemudik

Cirebon, 22 Juni 2017,- Pemudik yang menggunakan transportasi Kereta Api sudah mulai terasa. Terlihat di Stasiun Kejaksan, Kota Cirebon, pemudik sudah mulai didatangi pemudik, pada Kamis malam, (22/06/2017).

Manajer Humas PT KAI Daop 3 Cirebon, Krisbiyantoro mengatakan, kedatangan  penumpang di H-3 lebaran terus mengalami peningkatan. Sampai dengan pukul 20.00 WIB kedatangan sudah mencapai 8113 orang, untuk penumpang naik 3384 orang.

“Untuk hari ini peningkatan penumpang mencapai 30 persen dibanding hari kemarin. Diprediksi pada H-2 peningkatan jumlah penumpang akan terus bertambah dan mengalami  lonjakan,” ujarnya.

BACA YUK:  HUT SMSI ke-7, Pengurus SMSI Karawang Gelar Donor Darah

Sementara itu, calon penumpang dengan tujuan Bandung, Jakarta dan sejumlah daerah di Jawa Tengah dan Jawa Barat  sudah mulai memenuhi tempat tunggu di Stasiun Kejaksan, Kota Cirebon.

Sumadi, salah satu penumpang kereta api asal Cirebon yang akan mudik ke Bandung meyebutkan, bahwa memilih mudik menggunakan kereta api karena nyaman dan tepat waktu. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *