Sorabi Cibulan Tawarkan Berbagai Varian Rasa

Cirebon, 17 Mei 2016,- Sorabi Cibulan yang berlokasi di Jalan Siliwangi No. 104 depan Yogya, Kota Cirebon, menyajikan berbagai varian rasa. Sorabi yang terbuat dari tepung beras, santan, dan terkadang ditambah dengan parutan kelapa biasanya dijadikan sarapan pagi.

Ozan Asmawi Isa, Pemilik Sorabi Cibulan mengatakan, kami menyajikan menu sorabi dari biasanya seperti oncom, telur atau tempe. Tapi, kami memberikan varian rasa yang berbeda dari sorabi lainnya semisal, coklat, keju, pisang dan masih banyak lainnya.

Untuk sorabi yang biasa umum ditemui di pinggir jalan hanya sorabi putih saja. Tetapi, Sorabi Cibulan bisa dipadukan dengan es krim dengan nama Sorabi Banana Boat.

BACA YUK:  Perum Bulog Cabang Cirebon Pastikan Stok Cadangan Beras Aman Hingga Ramadan

“Sorabi Banana Boat diberi toping es krim, sisiran pisang, chocochip dan coklat,” tambahnya saat berbincang dengan About Cirebon, Selasa (17/05/2016).

Untuk yang paling favorit selain Sorabi Banana Boat, seperti sorabi ufo, sorabi spaghetty, telor daging asam manis, ice crem 3MU, sorabi pizza dan sorabi pinky.

Untuk harganya pun sangat terjangkau, mulai dari 3 ribu sampai 17 ribu rupiah dan minumanya berkisar dari harga 2 ribu sampai 10 ribu rupiah. Jam buka Sorabi Cibulan setiap Minggu hingga Kamis jam 13.00 WIB – 22.00 dan untuk Jum’at dan Sabtu jam 14.00 WIB sampai 23.00.

BACA YUK:  Bupati Imron Tinjau Langsung Kondisi Warga Miskin di Desa Panembahan

“Setiap tiga bulan sekali, Sorabi Cibulan menciptakan menu baru. Sekarang sudah hampir mencapai 70 varian rasa. Bahkan, kami berencana ingin membuka cabang baru di Purwokerto dan Tegal,” tutupnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *