Setiap Jam Terjadi 4 Kecelakaan di Jalanan

Jakarta, 4 Oktober 2016,- Indonesia merupakan salah satu negara dengan tingkat kecelakaan yang cukup tinggi di dunia.

Kepala Sub Bagian Keamanan dan Keselamatan Lalu Lintas dari Korlantas Polri, AKBP Hari Purwanto menjelaskan, dalam sehari rata-rata ada 70-80 kecelakaan di Indonesia, mayoritasnya merupakan kecelakaan melibatkan kendaraan roda dua (sepeda motor).

“Tingkat kecelakaan lalu lintas di Indonesia memang masih tinggi dibandingkan dengan negara tetangga. Setiap jam ada 3-4 kecelakaan, artinya dalam sehari ada sekitar 70-80 kecelakaan,” papar AKBP Hari Purwanto di Jakarta, kepada AboutCirebon Biro Jakarta, Senin (3/10/2016).

BACA YUK:  Kerja Sama dengan Cirebon Tiket, Sociamedic Clinic Berikan Harga Spesial Treatment Hemat

Dari angka kecelakaan tersebut, kebanyakan korban merupakan usia produktif. Mayoritas disebabkan oleh kurang disiplin dalam berlalu lintas, seperti tidak mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan melaju dengan kecepatan tinggi.

Pada 2020, Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) juga sudah memberi target pada Indonesia untuk menurunkan angka kecelakaan tersebut sebanyak 50 persen. Untuk mencapainya, berbagai strategi juga sudah dilakukan, salah satunya dengan meningkatkan kesadaran dan keselamatan berkendara di kalangan anak muda. (AC250)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *