Serunya Lomba Mewarnai di Kospin Cipta Dana

Cirebon,- Kospin Cipta Dana Tengah Tani mengadakan lomba mewarnai bertema “Kreasi Warna-Warni Cipta Dana” bersama Faber-Castell, Sabtu (7/4/2018). Dalam kegiatan ini, lebih dari 200 anak berkreasi dalam menunjukkan bakat mewarnainya.

Seperti diungkapkan oleh General Manajer Kospin Cipta Dana, Devy Limansubroto, kegiatan ini diadakan sebagai wadah kreativitas anak untuk mengembangkan bakat mewarnai. Dia mengaku sebelumnya pernah mengadakan kegiatan serupa dan rencananya akan diadakan rutin setiap tahun.

“Dua tahun lalu kegiatan ini pernah diadakan dan sekarang kita adakan kembali dengan antusias yang sangat bagus,” tuturnya kepada About Cirebon.

BACA YUK:  Info Loker! Lowongan Kerja Terbaru untuk Browie Official bulan Februari 2024

Para peserta ini merupakan anak usia 5 sampai 6 tahun. Mereka berasal dari berbagai daerah, seperti dari Kota Cirebon, Mertapada, Cilimus, Cidahu, dan lainnya.

Sebelum diadakannya perlombaan, Tim Kospin Cipta Dana juga memberikan demo teknik mewarnai untuk anak-anak. Demo ini diadakan agar anak-anak mampu menghasilkan kreasi terbaiknya melalui teknik yang benar.

Ajang tersebut akan dipilih tiga pemenang dengan hadiah berupa tabungan pendidikan, piala, trofi, dan goodie bag. Dipilih juga 3 juara harapan dan juara berbakat.

“Sementara menunggu pengumuman pemenang, anak-anak dihibur dengan pertunjukan badut dan pembagian hadiah menarik,” tambahnya.

BACA YUK:  DPRD Kota Cirebon Minta DPUTR Prioritaskan Penanganan Banjir dan Genangan Segera Diselesaikan

[Baca juga : Kospin Cipta Dana Cirebon Gelar Mlaku Sehat]

Selain melibatkan para guru, orang tua siswa pun turut hadir dalam perlombaan mewarnai ini. Kegiatan ini juga diadakan agar Tim Kospin Cipta Dana bisa mengedukasi para guru dan orang tua tentang pentingnya dana simpanan pendidikan.

“Kami memiliki program simpanan pendidikan yang sangat bermanfaat bagi orang tua siswa yang memiliki cita-cita pendidikan yang tinggi untuk anak-anaknya kelak. Karena seperti yang kita ketahui, biaya pendidikan semakin tahun semakin meningkat,” jelasnya. (AC560/adv)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *