Selalu Laporkan Orang Asing, Aston Cirebon Diganjar Penghargaan Oleh Kantor Imigrasi Cirebon

Cirebon,- Aston Cirebon Hotel and Convention Center meraih penghargaan sebagai hotel terbaik ke-1 atas keaktifan dalam melaporkan keberadaan orang asing melalui Aplikasi Pelaporan Orang Asing (APOA) dari Kantor Imigrasi Kelas I TPI Cirebon.

Penyerahan pengahragaan tersebut diserahkan secara langsung oleh Kadiv Imigrasi Kanwil Kemenkunham Jawa Barat Heru Chondro dan Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Cirebon M. Tito Andriyanto kepada Tri Handayani sebagai Perwakilan Hotel Aston Cirebon pada peringatan Hari Bhakti Imigrasi ke-70, Senin (27/1/2020).

General Manager Hotel Aston Cirebon, Niken Damayanti mengatakan Aston Cirebon Hotel selalu aktif dalam pelaporan orang asing menggunakan aplikasi APOA dari Kantor Imigrasi Kelas I TPI Cirebon.

BACA YUK:  Aston Cirebon Hotel Luncurkan 3 Varian Hampers Tahun Baru Imlek

“Kami Aston Cirebon mendukung program pemerintah untuk penggunaan aplikasi APOA ini,” ujar Niken.

Dengan pelapolaran ini, lanjut Niken, Imigrasi bisa melakukan deteksi tentang keberadaan orang asing secara real time dan valid. Sehingga bisa dilakukan pemetaan atas keberadaan orang asing sebagai bahan pengawasan.

“Aplikasi ini senagai bahan pengawasan keberadaan orang asing. Dan Imigrasi juga bisa memantau secara real time dan valid,” katanya.

Sebagai salah satu hotel bintang 4 yang memiliki cukup banyak pengunjung yang merupakan warga negara asing, pihaknya berharap, Aston Cirebon Hotel tetap dapat menjaga konsistensi dalam mengaplikasikan pelaporan data tamu-tamu yang bukan warga Negara Indonesia. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *