Sebanyak 2022 Siswa Sekolah se-Kota Cirebon Ikut Meriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI

Cirebon,- Puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia tingkat Kota Cirebon pada 17 Agustus 2022 mendatang akan berlangsung di Lapangan Stadion Madya Bima, Kota Cirebon.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, Drs. Agus Mulyadi, M.Si mengatakan peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia akan melibatkan 2022 siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-Kota Cirebon.

“Anak-anak sekolah juga akan tampil pada puncak HUT ke-77 Kemerdekaan RI. Setelah upacara akan tampil 2022 siswa dan ini sudah melakukan latihan. Mudah-mudah bisa berjalan lancar,” ujar Agus saat ditemui About Cirebon di Stadion Madya Bima.

BACA YUK:  Kapolres Cirebon Kota Kunjungi PPK Lemahwungkuk Pastikan Kelancaran Rekapitulasi Suara

Dalam kesempatan tersebut, Agus juga berharap pada puncak peringatan HUT Kemerdekaan RI nanti ada pameran alustista yang dimilik TNI. Hal tersebut menjadi bagian dari edukasi untuk anak-anak sekolah.

“Keinginan sih ada pameran alustista yang dimiliki TNI kita bisa pajangkan, ini sebagai bagian dari edukasi untuk para siswa,” katanya.

Namun yang paling penting, kata Agus, anak-anak ini bisa menjadi bagian dari sebuah peristiwa, apalagi peringatan upacara kemerdekaan ada semacam penanaman nilai-nilai nasionalis yang diikut sertakan dalam kegiatan seperti ini.

BACA YUK:  38.867 KPM di Kota Cirebon Terima Bantuan Pangan Beras Tahun 2024

Sementara itu, Ketua Pantia HUT ke-77 Kemerdekaan Indonesia tingkat Kota Cirebon, Kadini, S.Sos menambahkan hari ini sudah mulai terpusat latihan untuk upacara 17 Agustus dari Paskibra dan TNI. Selain itu, ada juga latihan anak-anak sekolah untuk acara pendukung pada pucak HUT RI.

“Anak-anak ini akan gerak bersama, hasilnya bisa dilihat pada hari puncak perayaan HUT RI di Stadion Madya Bima. Total ada 2022 siswa dengan melibatkan 18 sekolah tingkat SMP se-Kota Cirebon,” ujar Kadini.

“Setiap sekolah mengirimkan secara proposional, sesuai dengan jumlah murid yang ada dengan jumlah 2022 siswa SMP,” sambungnya. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *