Rest Area 207A Palikanci Siap Sambut Pemudik, ini Fasilitas yang Dimiliki

Cirebon,- Rest Area 207A Tol Palikanci siap menyambut para pemudik pada masa arus mudik lebaran Idulfitri 1445 H/2024.

Berbagai persiapan telah dilakukan, mulai dari persiapan fasilitas hingga sarana dan prasarana.

Dondi Dwi Susanto, Regional Head 2 Jawa Barat PT Jasa Marga Related Business mengatakan fasilitas yang ada di Rest Area 207 A Palikanci memiliki kapasitas parkir yang cukup besar, dan bisa menampung sampai dengan 1.000 kendaraan kecil.

“Normalnya kapasitas parkir di Rest Area 207 A Palikanci ini bisa menampung 700-800 kendaraan kecil. Tapi apabila kita maksimal kan bisa sampai 900-950 kendaraan kecil, bahkan bisa sampai 1.000 kendaraan kecil, kalau memang kendaraan besar bisa tertib,” ujar Dondi saat ditemui About Cirebon di Rest Area 207 A, Kamis (28/3/2024).

BACA YUK:  Berawal dari Hutang Piutang, TP Harus Mendekam di Penjara

Selain kapasitas parkir yang besar, Rest Area 207 A Palikanci juga memiliki fasilitas toilet yang cukup banyak. Total toilet yang dimiliki sebanyak 156 toilet pria dan wanita di tambah dengan toilet fungsional sebanyak 63 toilet.

“Jumlah toilet yang kami milik ini diharapkan bisa menampung arus mudik. Kami prediksi puncak arus mudik akan terjadi pada tanggal 6 April 2024 arah Jawa Tengah,” katanya.

Fasilitas lain yang terdapat di Rest Area 207 A Palikanci selama arus mudik, kata Dondi, terdapat Posko Keamanan dan Posko Kesehatan. Untuk Posko Kesehatan tersebut terdapat dari Dinas Kesehatan dan juga dari BPJS Kesehatan.

BACA YUK:  Pemudik Diimbau Hanya 30-40 Menit Istirahat di Rest Area

“Posko Kesehatan ini dilengkapi dengan tenaga medis 24 jam, serta mobil ambulan yang standby. Disamping itu juga, kami memiliki mobil ambulan,” jelasnya.

Selain Posko Keamanan dan Posko Kesehatan, di Rest Area 207 A Palikanci juga terdapat Posko dari perusahaan mobil yang membuka bengkel. Mereka akan beroperasi mulai dari H-7 lebaran Idulfitri.

Kemudian untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan di Rest Area 207 A Palikannci, petugas PT Jasa Marga akan memberlakukan rekayasa lalu lintas. Untuk pelaksanaan rekayasa lalu lintas tersebut akan dilakukan sesuai dengan kebutaan disaat diperlukan.

BACA YUK:  DPRD Kota Cirebon Apresiasi TPID Luncurkan Warung Peduli Inflasi

“Rekayasanya, kita akan memutarkan kendaraan ke belakang semua. Untuk parkir truk saat ini nantinya akan dijadikan area parkir bus. Kemudian untuk kendaraan golongan I akan kita masukan ke area parkir retail dan UMKM,” bebernya.

“Itu kita upayakan sedemikian rupa agar rekayasa lalu lintas ini tidak menggangu antrian, serta di dalam parkiran tidak terjadi crosing. Jadi arusnya mengarah satu arah yang menuju SPBU dan jalan keluar,” sambungnya. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *